Sabtu 11 Sep 2021 20:29 WIB

MTyrout, Jadi Solusi Siswa dalam Pengerjaan Ujian Online

MTryout buka peluang kerja sama dengan sekolah-sekolah untuk pengadaan ujian online

Aplikasi MTryout, yang merupakan platform pembelajaran daring yang sedang naik daun, di kalangan pelajar. MTryout bisa memfasilitasi sekolah, dalam pengadaan Ujian Tengah Semester, Ujian Akhir Semester, Tes Asesmen maupun Tryout melalui ponsel.
Foto: UNM
Aplikasi MTryout, yang merupakan platform pembelajaran daring yang sedang naik daun, di kalangan pelajar. MTryout bisa memfasilitasi sekolah, dalam pengadaan Ujian Tengah Semester, Ujian Akhir Semester, Tes Asesmen maupun Tryout melalui ponsel.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Masa pandemi Covid-19, memaksa semua kegiatan sehari-hari beralih ke dunia digital atau online. Dampak yang terasa, berbeda-beda, mulai dari penurunan ekonomi, yang berdampak pada penutupan toko-toko dan pariwisata. Begitupun dunia pendidikan, juga terkena imbasnya, yang tak memungkinkan untuk menggelar pembelajaran tatap muka di kelas.

Hal tersebut karena penyebaran virus Corona, bisa mudah menyebar melalui droplet dari udara yang kita hirup. Berbagai inovasi-inovasi di dunia pendidikan pun hadir dan bermunculan. Seperti terciptanya aplikasi pembelajaran daring, yang bisa membantu serta mempermudah sekolah dan siswa dalam belajar.

Salah satunya adalah hadirnya aplikasi MTryout, yang merupakan platform pembelajaran daring yang sedang naik daun, di kalangan pelajar. MTryout bisa memfasilitasi sekolah, dalam pengadaan Ujian Tengah Semester, Ujian Akhir Semester, Tes Asesmen maupun Tryout melalui ponsel.

CEO MTryout Muhammad Abdul Ghani menuturkan, MTryout membuka peluang kerja sama dengan sekolah-sekolah untuk pengadaan ujian online.

“Kami hadir untuk memberi kemudahan bagi sekolah dalam pengadaan ujian-ujian siswa,” kata Ghani dalam acara ‘Webinar Career SMK Assa’adatul Abadiyah Jakarta Barat’, Kamis (9/9) kemarin.

Menurutnya, MTryout, bisa menjadi solusi cerdas, bagi sekolah agar para siswa bisa lebih nyaman dan tenang dalam melaksanakan ujiannya. 

“Kami kenalkan fitur terbaru yakni fitur ujian. Dengan ini, aplikasi MTryout akan sangat membantu dalam memberi kemudahan bagi siswa/i dalam pelaksanaan ujian online,” jelasnya.

Tak hanya itu, MTryout juga memberikan tryout gratis bagi siswa, yang ingin berlatih soal-soal UTBK, tes potensi akademik, sebagai persiapan masuk Perguruan Tinggi.

“Kami juga memberikan tryout gratis untuk siswa berlatih soal-soal UTBK, tes potensi akademik agar siswa lebih siap masuk ke Perguruan Tinggi,” kata Ghani.

Bagi kalian, yang ingin mencoba fitur-fitur tersebut, bisa langsung saja download aplikasi MTryout di Google Playstore, dan rasakan kemudahan belajar dimana saja dan kapan saja.

"Karena MTryout hadir memberikan kemudahan dan solusi dalam belajar bagi sahabat prestasi," tutupnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement