Kamis 16 Sep 2021 08:04 WIB

Pasar Pick Up Bergeliat di Tengah Pandemi

Pasar kendaraan niaga ringan mengalami pertumbuhan seiring dengan pemulihan ekonomi.

Rep: Eric Iskandarsjah Z/ Red: Dwi Murdaningsih

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pandemi memberikan peluang tersendiri bagi industri otomotif. Meski ada pembatasan aktivitas masyarakat, tapi sejumlah aktivitas pengiriman kebutuhan pokok tetap harus dilakukan.

Kebutuhan kendaraan niaga seperti mobil pick up tetap ada. Apalagi, pandemi juga membuat transaksi lewat online marketplace mengalami peningkatan. Artinya, hal ini juga dibarengi dengan kebutuhan akan kendaraan komersial sebagai sarana distribusi.

Baca Juga

Untuk penjualan keseluruhan, GAIKINDO mencatat bahwa kategori mobil pick up memang mencatat pertumbuhan yang signifikan. Sepanjang Januari hingga Juli 2021, penjualan ritel untuk kategori mobil pick up berada pada level 73 ribu unit.

Artinya, penjualan rata-rata per bulan berada pada level sekitar 10.400 unit. Pada periode yang sama tahun lalu, penjualan untuk kategori ini hanya berada pada level 47 ribu unit dengan penjualan rata-rata sekitar 6.700 unit per bulan.

Salah satu pabrikan yang merasakan pertumbuhan pada sektor mobil pick up adalah DFSK. PR & Media Manager DFSK Indonesia, Achmad Rofiqi mengatakan, pasar kendaraan niaga ringan memang mengalami pertumbuhan seiring dengan pemulihan ekonomi.

"Pertumbuhan penjualan kendaraan komersial didorong oleh kebutuhan pada sektor ekspedisi, perkebunan, logistik, kuliner dan transportasi. Saat ini kami telah memenuhi kebutuhan itu dengan memasarkan kendaraan niaga DFSK Super Cab dan DFSK Gelora yang hadir sesuai dengan kebutuhan pasar Indonesia," kata Achmad Rofiqi kepada Republika.co.id, Rabu (15/9).

Menurutnya, kedua produk itu berhasil mendapat penerimaan positif dari masyarakat karena memiliki keunggulan dari sisi value for money. DFSK Super Cab sangat diincar karena memiliki ukuran bak yang luas dan dapat mengangkut beban hingga 1,2 Ton. Sedangkan DFSK Gelora Minibus dan Blindvan cocok untuk mendukung bisnis logistik dan transportasi karena hadir dengan kemampuan akomodasi dan performa mesin yang memadai.

"Dari kedua produk itu, hingga saat ini DFSK Super Cab masih jadi produk yang paling laris. Varian DFSK Super Cab yang paling laris sendiri merupakan varian pick up standar karena sangat fleksibel dan fungsional," ujarnya.


BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement