Bantu Sukseskan PON Papua, Pertamina Operasikan 2 Pertashop

Petugas mengisi BBM jenis pertamax ke sepeda motor di sebuah Pertashop. Ilustrasi.
Petugas mengisi BBM jenis pertamax ke sepeda motor di sebuah Pertashop. Ilustrasi.
Foto: Antara/Basri Marzuki

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Pertamina Patra Niaga Sub Holding Commercial & Trading Papua Maluku membangun infrastruktur pengisian bahan bakar minyak (BBM) berupa Pertashop di dua titik untuk menyukseskan Pekan Olah Raga Nasional (PON) XX Papua. Dua Pertashop dengan kapasitas 3 kiloliter itu berlokasi di Pool Kendaraan Operasional PON XX di ex Terminal Lama Entrop Kota Jayapura dan Nendali di Kabupaten Jayapura.

Ketua Harian PB PON XX Papua Yunus Wonda menyambut baik langkah cepat dan tepat yang dilakukan PT Pertamina Patra Niaga dengan memosisikan Pertashop itu langsung di Pool Kendaraan Operasional PON.

Sementara itu EGM PT Pertamina Patra Niaga Yoyok Wahyu Maniadi setelah melakukan pengisian perdana mengatakan, Pertashop ini akan selalu menyediakan BBM berkualitas berupa dexlite secara tepat mutu, waktu, dan jumlah.

“Kami juga berharap semua kendaraan operasional PON menggunakan dexlite yang ramah lingkungan tentunya udara di kota dan kabupaten Jayapura ini akan tetap terjaga dan bersih dari polusi akibat emisi gas buang, yang artinya walaupun jumlah kendaraan bertambah namun tingkat polusi tidak ikut bertambah,” ujar Yoyok.

Area Manager Communication, Relatios & CSR PT Pertamina Patra Niaga Subholding Commercial & Trading Edi Mangun menyampaikan bahwa kendaraan yang akan dilayani di masing-masing Pertashop yang dipasang adalah kendaraan teregistrasi PB PON dan datanya ada juga pada Pertamina. "Sehingga tidak sembarang kendaraan bisa masuk dan mengisi di sini,” jelasnya.

Edi menambahkan, selain dua Pertashop, pihaknya juga menyiapkan delapan SPBU yang khusus melayani kendaraan operasional PON di luar jam operasi normal yang khusus dibuka untuk pelayanan kendaraan operasional PON. Ini agar pengisian BBM ke masyarakat umum tidak mengalami penurunan layanan akibat bertambahnya antrean pengisian di SPBU.

Adapun delapan SPBU tersebut berlokasi di Kota Jayapura sebanyak 2 SPBU, Kabupaten Jayapura sebanyak 2 SPBU, Kota Timika sebanyak 2 SPBU, dan Kota Merauke sebanyak 2 SPBU. Dalam pengoperasian SPBU Modular ini Pertamina juga memberlakukan prosedur kesehatan Covid-19. "Operator yang kami siagakan telah melakukan vaksinasi lengkap sebanyak dua kali dan secara periodik dilakukan pemeriksaan lewat swab antigen.”

Komentar

Terkait


Atlet kriket putra DKI Jakarta Muhaddis memukul bola pada pertandingan kriket PON Papua melawan tim putra Nusa Tenggara Timur (NTT) di Stadion Kriket, Doyo Baru, Kabupaten Jayapura, Papua, Sabtu (25/9/2021). Tim kriket putra DKI Jakarta mengalahkan tim kriket putra NTT dengan skor 53-50.

DKI Jakarta Lolos Semifinal Kriket Putra PON XX Papua

Penggunaan aplikasi PeduliLindungi. Ilustrasi.

Aplikasi PeduliLindungi akan Jadi Andalan Panitia PON Papua

Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi (kiri) berbincang dengan salah satu official usai pelepasan kontingen PON Papua asal Sumatra Utara (Sumut) di Lapangan Wisma Atlet Dispora Sumut, Kota Medan, Sumatra Utara,  Ahad (19/9/2021). Sebanyak 331 atlet dan official asal Sumut akan berlaga di PON Papua pada 2-15 Oktober 2021 mendatang.

Sumut Targetkan 2 Emas dari Atletik di PON Papua

Penonton menyaksikan pertandingan softball putra PON Papua antara tim Lampung melawan tim Sulawesi Tenggara di Stadion Softball Agus Kafiar Universitas Cenderawasih, Kota Jayapura, Papua, Rabu (22/9/2021). Tim softball Lampung megalahkan Tim Sulawesi Tenggara dengan skor 11-3.

Ketua KONI: Kita Saksikan Event Bersejarah di Papua

Politisi PDIP Effendi Simbolon

Soal Papua, Legislator Minta Pemerintah Belajar dari Amerika

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

Ikuti

× Image