Basket Putra Sulut Tundukkan Babel 92-91 Lewat Overtime

Pebasket tim Sulawesi Utara menyapa pendukungnya yang telah memberikan dukungan semangat hingga timnya berhasil menaklukkan Bangka Belitung dengan skor tipis 92-91 di GOR Basket MSC Mimika, Rabu(29/9).
Pebasket tim Sulawesi Utara menyapa pendukungnya yang telah memberikan dukungan semangat hingga timnya berhasil menaklukkan Bangka Belitung dengan skor tipis 92-91 di GOR Basket MSC Mimika, Rabu(29/9).
Foto: PB PON XX Papua 2021 / Aripin

REPUBLIKA.CO.ID, MIMIKA -- Tim putra Sulawesi Utara (Sulut) menundukkan Bangka Belitung (Babel) dengan skor tipis 92-91 pada laga pembuka cabang olahraga bola basket 5x5 PON XX Papua di Mimika Sport Complex (MMC), Mimika, Rabu (29/9) pagi. Laga harus dituntaskan lewat babak tambahan (overtime).

Permainan kedua tim, yang menghuni Pool B, awalnya cukup berimbang. Akan tetapi, Sulut yang dipimpin sang kapten sekaligus pemain klub NSH Mountain Gold Timika Luis Golung pelan-pelan mendominasi pertandingan. Fernando Manangsang membuat tujuh poin untuk membawa Sulawesi Utara memimpin 17-10 pada kuarter pertama.

Baca Juga

Kuarter kedua, Babel yang mengenakan seragam putih-putih terus berupaya memperkecil jarak skor.Namun, usaha anak-anak asuh pelatih Efri Meldi tak berbuah manis. Mereka justru tertinggal semakin jauh 22-46 saat laga memasuki jeda.

Usai turun minum, dua tembakan bebas pemain klub Satya Wacana Salatiga, Alexander Franklyn membawa Babel mendekatkan skor menjadi 39-53. Setelah itu, performa Babel yang mayoritas diperkuat pemain Satya Wacana Salatiga, semakin baik. Bertahan dan menyerang dengan disiplin, mereka mampu memaksakan skor jadi hanya berselisih tujuh poin 52-59. Namun Sulut mampu menjauh dan mengakhiri kuarter ketiga 63-52,

Memasuki kuarter pamungkas, lima angka beruntun didapatkan Babel via lemparan Antoni Erga dan Rian Sanjaya. Lima menit kuarter empat berjalan, Babel membuat ketinggalan mereka jadi cuma berbeda satu bola, 66-68 lewat lay up Antoni Erga.

Skor imbang 77-77 berkat tembakan tiga angka pemain Babel Febrianus Khiando tak sampai satu menit jelang laga usai. Pertandingan pun dilanjutkan ke babak overtime.

Pada fase ini Babel sempat memimpin 83-82, tetapi lemparan bebas Brando Kosegaran kembali membuat Sulut memimpin 84-83. Tak lama, dua angka dari tembakan di bawah ring Aldi Falentino menerbangkan Bangka Belitung 86-84.

Pertarungan sengit terus berlanjut. Satu menit lagi laga berakhir, tiga angka dari Fernando Manangsang lagi-lagi membawa keunggulan untuk Sulut, 90-89. Berkejar-kejaran, Sulut akhirnya mengunci kemenangan dengan skor 92-91 melalui tembakan dua angka Fernando Manangsang.

Fernando Manangsang pun menjadi bintang untuk tim Sulawesi Utara dengan membuat 28 poin dan enam rebound. Sementara di kubu Babel, Antoni Erga menorehkan triple double setelah membuat 24 poin, 12 rebound dan 10 assist.

Komentar

Terkait


Ilustrasi pembangkit listrik biomassa. Pembangkit Listrik Tenaga Biomassa (PLTBm) Merauke menyatakan komitmennya untuk mendukung pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional Papua 2021, khususnya di klaster Merauke, dengan pasokan listrik yang bersumber dari energi baru terbarukan.

PLTBm Merauke Siap Sukseskan PON Papua dengan Energi Hijau

Pedayung Jawa Barat Muhamad Yunus dan Roby Kuswandi meluapkan kegembiraannya usai memenangkan final canoeing MC2 1000 PON Papua di Teluk Youtefa, Papua, Selasa (28/9/2021). Muhamad/Roby berhasil meraih emas, sementara perak direbut Muh Burhan/Sofiyanto (Sulawesi Tenggara) dan perunggu diraih Ancong/Yunias (Papua Barat).

Hari Ini Lima Emas Diperebutkan dari Cabor Dayung

Atlet sepatu roda Sumatera Utara, Muhammad Khadafi (baju hijau), harus puas dengan medali perak usai mencatatkan waktu 7.783 detik pada nomor Individual Time Trial (ITT) 100 meter putra.

Muhammad Khadafi Bikin Bangga Mapolda Sumut

Warga melintas di dekat papan pernak-pernik PON Papua di kawasan Pasar Lama Timika, Kabupaten Mimika, Papua (ilustrasi).

Papua Pimpin Klasemen Sementara PON XX

GOR Mimika, Venue Basket 5x5 dan 3x3 PON Papua di kawasan MSC.

Jadwal PON Papua, Bola Basket 5x5 Bergulir Hari Ini

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

Ikuti

× Image