REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dimsum beku memang praktis untuk dijadikan stok camilan keluarga. Terlebih, belakangan makin banyak penjualnya.
Bagaimana cara memanaskan dimsum yang tepat? Muhammad Kautsar selaku pengusaha dimsum menyarankan agar dimsum yang disimpan di freezer diambil secukupnya untuk dihangatkan.
"Dimsum beku diturunkan suhunya atau dicairkan terlebih dahulu, tidak boleh dipanaskan langsung begitu keluar dari freezer," kata Katusar yang juga pemilik supermarket dan restoran, Bolekaka, di Jl Raya Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (3/11).
Kautsar menyarankan agar dimsum beku disimpan terlebih dahulu di bagian chiller kulkas. Setelah suhunya turun, pindahkan dimsum ke suhu ruangan.
"Baru setelah itu dikukus sesuai kebutuhan kita," ujar Kautsar.
Menurut Kautsar, dimsum bisa dihangatkan dengan panci kukusan atau di rice cooker. Masukkan dimsum setelah air mendidih.
"Waktunya kurang lebih 10 menit," jelas Kautsar.