Selasa 07 Dec 2021 05:50 WIB

Neo Bank: Pengertian, Untung-Rugi dan Cara Membuka Rekening

Apa arti dan manfaat Neo Bank bagi nasabah?

Rep: cermati.com/ Red: cermati.com
Neo Bank: Neo Bank sedang booming di Indonesia
Neo Bank: Neo Bank sedang booming di Indonesia

Sekarang semua serba digital, mulai dari hiburan, belajar, jualan, belanja sampai tabungan. Meskipun digital banking sudah lama ada seperti internet banking dan mobile banking. Tapi tetap saja ada kelibatan sistem manual / non digital untuk bisa memanfaatkannya.

Seperti, membuka rekening tabungan langsung di bank dahulu, lalu melakukan registrasi digital banking langsung di bank, baru berikutnya bisa menikmati fasilitas online/digitalnya. Tapi sudah tahu belum, sekarang ada sudah ada bank yang benar-benar 100% digital?

Baik mulai dari pembukaan rekening, registrasi, sampai transaksi keuangan semua dilakukan secara online tanpa harus mengunjungi lokasi bank langsung. Bank tersebut dinamakan dengan Neo Bank.

Jadi sebenarnya neo bank itu apa?

 

Pengertian Neo Bank

Neo Bank

Mudahnya, neo bank adalah bank yang bisa membantu kita melakukan berbagai transaksi keuangan melalui satu klik di gawai (gadget) kita, dan 100 persen berbasis teknologi atau digital.

Namun pengertian lengkapnya adalah, neo bank adalah sebuah inovasi dalam teknologi keuangan yang menawarkan layanan perbankan digital tanpa cabang.

Neo bank tidak memiliki bentuk fisik sebagaimana layanan bank pada umumnya, namun neobank hadir sepenuhnya secara online. Neobank menggunakan sebuah aplikasi yang dapat diunduh ke dalam smartphone penggunanya.

Neobank ditunjukkan untuk nasabah yang tech-savvy (paham dan fasih dalam teknologi) yang tidak keberatan melakukan sebagian besar pengelolaan keuangan mereka melalui aplikasi seluler.

Ini karena neobank menawarkan kemudahan dan cara kerja yang sesuai dengan gaya hidup masyarakat modern hari ini, terutama anak muda.

Baca Juga: Sering Dapat SMS Penipuan, Ini Caranya Lapor ke OJK

Neo bank secara bersamaan juga merupakan produk bank digital dari PT. Bank Neo Ecommerce. Yang resmi menjadi bank digital pertama besutan perusahaan perusahaan e-commerce, karena PT. Bank Neo Ecommerce merupakan perusahaan yang berhasil di akusisi oleh PT. Akulaku, salah satu e-commerce terbesar di Indonesia.

Pada proses peluncurannya untuk publik, neo bank sering disebut sebagai ancaman/gangguan utama pada industri perbankan dan fintech yang sudah ada saat ini.

Meskipun ada banyak berita kurang sedap mengenai neo bank, sudah ada beberapa neobank yang saat ini telah beroperasi di beberapa negara.

Neobank menawarkan layanan perbankan yang serupa dengan bank konvensional pada umum walaupun terbatas. Layanan-layanan tersebut antara lain:

  • Rekening tabungan dan deposito
  • Layanan pembayaran dan trasnfer uang
  • Layanan perencanaan keuangan (pos-pos belanja, mengatur transfer terjadwal, dsb)

Saat ini neo bank memungkinkan pengguna untuk menautkan rekening bank konvensional ke neo bank sehingga pengguna dapat menikmati fitur terbaik dari kedua bank. Jadi meskipun neo bank telah ada, anjuran untuk memiliki bank konvesional masih tetap ada.

Keuntungan dan Kerugian pada Neo Bank

Meskipun dikatakan penggunaannya mudah dan cepat. Tapi sebagai sistem baru, penggunaan neo bank masih memiliki risiko yang bisa menimbulkan kerugian pada pengguna/nasabahnya. Berikut keuntungan dan kerugian dari Neo Bank:

Keuntungan

Kerugian

1. Pembukaan rekening dilakukan tanpa biaya, selain itu nasabah juga bebas dari biaya administrasi bulanan dan juga biaya transfer ke bank manapun

1. Keterlambatan dan kegagalan transaksi jika jaringan internet mati. Sedangkan dengan bank konvesional, nasabah bisa melanjutkan dengan langsung mengunjungi bank atau ke mesin ATM. Dimana kedua hal tersebut kurang dimiliki oleh bank digital / neo bank.

2. Bunga tabungan yang ditawarkan cukup tinggi yakni sekitar, 6-8%. Lebih besar dari bank konvesional yang tawarkan pada umumnya.

2. Tidak tersedia kartu debit/kredit fisik yang bisa menghambat transaksi pembayaran jika tidak membawa handphone atau baterai handphone habis. Dan tidak tersedia ATM sehingga setor tunai masih harus melalui cara lain.

3. Mempermudah nasabah dengan fitur transfer dan bayar ke berbagai nomor VA (virtual account) yang biasanya merupakan metode pembayaran berbagai jenis gratis.

3. Cabang neo bank sedikit sehingga membuat para nasabah yang memiliki keluhan mengenai aplikasi atau sistem perbankan dan kesalahan menjadi sulit. Karena sulit melakukan melakukan tatap wajah. Jadi opsi untuk memanfaatkan customer service terbatas via online atau telepon.

4. Nasabah bisa memanfaatkan neo bank sebagai alat untuk memudahkan pencatatan pengeluaran dan pemasukan. Karena seluruh transaksi online yang direkam oleh aplikasi.

Dengan begitu, nasabah bisa lebih mudah dalam mengatur keuangan.

4. Masih banyak kasus penipuan yang mengatasnamakan neo bank/bank digital. Dimana modusnya adalah penawaran pembukaan rekening dengan bunga tinggi dan berbagai promo untuk nasabah baru seperti jumlah reward point dan cashback yang tidak masuk akal.

5. Meskipun tidak banyak memiliki lokasi mesin ATM. Penyetoran tunai ke neo bank bisa dilakukan melalui Indomaret dan Alfamart.

5. Ancaman kebocoran data pribadi lebih besar karena pengisian data pribadi untuk pembukaan rekening dilakukan secara online. Baik karena jaringan internet tidak aman atau telah diincar oleh hacker atau jenis cyber crime lainnya.

6. Bisa terhubung dengan berbagai produk perbankan yang memudahkan transaksi online

 

Cara Membuka Rekening Neo Bank

Neo Bank

Untuk kamu yang ingin merasakan memiliki rekening bank digital neo bank dan menikmati berbagai manfaatnya. Sebelumnya harus sudah memenuhi persyaratan berikut ini:

  • Calon nasabah merupakan warga negara Indonesia dan memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Sudah berusia minimal 17 tahun
  • Menyiapkan dokumen identitas diri berupa e-KTP yang masih aktif serta NPWP jika ada. Disiapkan ketika akan melakukan pendaftaran di aplikasi.
  • Memiliki handphone yang sesuai kriteria dan bisa mendukung sistem aplikasi bank secara baik.
  • Memiliki nomor ponsel yang akan selalu aktif untuk kebutuhan terima kode one-time-password (OTP) dan kebutuhan login ke akun Neo+ kedepannya.

Jika sudah memenuhi persyaratan utama, berikutnya tinggal mengikuti langkah-langkahnya berikut ini:

  1. Download aplikasi Neo Bank di ponsel melalui layanan PlayStore atau AppStore.
  2. Install dan buka aplikasinya
  3. Baca dan pahami informasi mengenai fitur-fitur apa saja yang ada di aplikasi neo bank
  4. Tekan tombol daftar untuk memproses pendaftaran
  5. Masukan nomor hp yang aktif dan tekan tombol kirim OTP setelahnya.
  6. Masukkan kode OTP yang dikirim ke kolom yang dimaksud.
  7. Jika ada bisa masukan kode referral
  8. Lalu tekan tombol ‘Daftar Sekarang’
  9. Berikutnya akan muncul syarat dan ketentuan yang berlaku. Klik “Saya telah baca dan setuju” untuk melanjutkan.
  10. Selanjutnya, buat kata sandi untuk konfirmasi. Kata sandi harus erjumlah 8-16 karakter dengan minimal mengandung karakter angka, huruf besar, huruf kecil, serta karakter spesial.

Baca Juga: Waspadai Modus Cyber Crime, Ini Cara Aman Transaksi Internet Banking

Setelah proses pendaftaran selesai, Berikutnya ikuti langkah-langkah berikut ini untuk tahap pembukaan rekeningnya:

  1. Logi ke aplikasi Neo Bank
  2. Baca dan pahami informasi yang berkaitan dengan pembuatan rekening sekaligus foto bareng pengundang atau mitra jika ada.
  3. Lalu lanjutkan proses pengaktifan rekening dengan menyetujui syarat dan ketentungan rekening.
  4. Klaim hadiah jika tersedia
  5. Lalu verifikasi KTP yang fotonya bisa diambil dari gallery maupun foto langsung menggunakan pakai kamera ponsel. Setelah itu, klik tombol “Kirim”.
  6. Kemudian aplikasi akan memunculkan laman berisi informasi yang ada di KTP. Periksa dan lakukan pengoreksian jika ada pengisian data yang salah, lalu tekan tombol “Verifikasi sekarang”.
  7. Berikutnya tambahkan informasi tambahan berupa nama ibu kandung, status perkawinan, hinggamasalah pekerjaan serta tujuan pembukaan rekening.
  8. Selanjutnya jika seluru kolom sudah tersisi, lakukan tanda tangan digital.
  9. Kemudian verifikasi wajah dengan menekan “Mulai verifikasi” dibagian bawah.
  10. Setelah verifikasi wajah, akan muncul informasi seputar pengajuan dokumen. Pada tahap ini, calon nasabah juga bisa memasukkan kode referral jika ada untuk bisa memperoleh lebih banyak keuntungan.
  11. Berikutnya, silahkan melakukan penjadwalan verifikator. Adapun step-step verifikasinya, yaitu memasukkan alamat lengkap, daerah, serta nomor HP. Jika telah selesai, klik “Konfirmasi”.
  12. Tunggu hingga pemberitahuan tentang hasil pembukaan rekening telah ada.

Perlu diingat, untuk menghindari kegagalan dalam tahapan proses, pastikan handphone dalam keadaan penuh baterai dan jaringan koneksi internet kencang atau stabil.

Berhati-Hati dan Tetap Bijak dalam Memanfaatkannya

Dengan adanya bank digital seperti neo bank saat ini. Tidak bisa dipungkiri kemudahan dalam transaksi perbankan untuk mereka atau mungkin juga kamu yang lebih senang dengan secara digital dan online menjadi lebih disukai karena kemudahannya.

Namun, tetap saja tetap berhati-hati dan bijak dalam pemanfaatannya. Jangan berlebihan dan jangan lakukan juga secara sembarangan. Guna untuk melindungi privasi data diri dan juga terhindar dari penipuan atau modus kejahatan lainnya.

Baca Juga: Praktisnya Fitur bjb Cardless, Tarik Tunai di ATM bank bjb Sekarang Bisa Tanpa Kartu

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Cermati.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Cermati.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement