Rabu 15 Dec 2021 11:48 WIB

Wow, Satelit Parker Solar Probe Berhasil Menyentuh Matahari 

Parker Solar Probe adalah objek buatan manusia yang paling dekat dengan matahari.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani / Red: Dwi Murdaningsih
Matahari. ILustrasi
Foto: Dailymail
Matahari. ILustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Setelah menghabiskan 990 hari melaju cepat di tata surya dan mengelilingi Venus dan matahari, satelit Parker Solar Probe NASA telah mencapai tujuan utama misinya. Satelit ini berhasil 'menyentuh' matahari. 

Sebuah instrumen di atas roket riset, yang diluncurkan pada 12 Agustus 2018, memberi tahu para ilmuwan di Bumi bahwa pesawat ruang angkasa telah melewati ambang batas kritis. Saat ini, satelit itu sekarang berada di dalam korona matahari, di mana suhu dapat mencapai hingga tiga juta derajat Fahrenheit atau 1,6 juta derajat Celcius. 

Baca Juga

Pengumuman itu dibuat pada pertemuan tahunan American Geophysical Union di New Orleans pada Selasa (14/12). Dilansir dari CNET, Rabu (15/12), 

Michael Stevens, astronom di Center for Astrophysics (CfA), Harvard da Smithsonian, menjelaskan bahwa roket riset harus melintasi titik Alfven, lapisan kabur di mana medan magnet matahari menahan plasma bintang dan angin kencang. Sebuah instrumen pada Parker, yang dikembangkan oleh CfA, menetapkan bahwa Parker telah melewati titik tersebut tiga kali pada 28 April-memasuki korona dan menyorot matahari. 

Parker adalah roket riset yang luar biasa. Ini adalah laboratorium tercepat yang pernah dibangun, menggunakan gravitasi untuk mengayun di sekitar  Venus dan matahari, dan mengumpulkan kecepatan melintasi orbitnya.

Parker Solar Probe juga merupakan objek buatan manusia yang paling dekat dengan matahari. Pendekatan terdekatnya baru-baru ini, pada November- menempatkannya dalam jarak 5,3 juta mil dari matahari. Sebagai referensi, Merkurius berada di sekitar enam kali lebih jauh, pada 36 juta mil. 

Awal tahun ini, para ilmuwan yang bekerja dengan Parker melaporkan bahwa pesawat itu mengalami “ledakan plasma” setelah dibombardir oleh debu luar angkasa. Parker memiliki pelindung panas tercanggih yang mencegahnya dari panas berlebih, meskipun instrumen CfA yang dianggap Parker telah menyentuh matahari terkena elemen tersebut. 

 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement