Sabtu 08 Jan 2022 00:20 WIB

Flurona Telah Makan Korban, Apa Gejalanya?

Flurona alias kasus flu serentak dengan Covid-19 merenggut nyawa seorang warga Peru.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Penderita flurona (Ilustrasi). Flurona terjadi ketika seseorang yang dites positif Covid-19 juga menderita influenza.
Foto: www.freepik.com.
Penderita flurona (Ilustrasi). Flurona terjadi ketika seseorang yang dites positif Covid-19 juga menderita influenza.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Di musim dingin, kasus flu lebih sering terjadi. Akan tetapi, beberapa orang melaporkan gejala yang sejalan dengan flu dan Covid-19, infeksi gabungan yang kemudian disebut flurona.

Musim flu yang bertepatan dengan lonjakan kasus Covid-19 belakangan ini dikhawatirkan memicu lebih banyak kasus flurona di kemudian hari. Flurona adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan ketika seseorang telah terinfeksi influenza alias flu dan Covid-19 secara bersamaan.

Baca Juga

Pakar kesehatan telah menekankan bahwa itu bukan penyakit baru, juga bukan varian baru dari Covid-19. Flu dan Covid berasal dari dua famili virus yang berbeda.

Virus penyebab flu berasal dari famili Orthomyxoviridae, sedangkan SARS-CoV-2 yang menyebabkan Covid-19 berasal dari famili Coronaviridae. Daftar lengkap gejala flurona sulit dipastikan karena kedua virus tersebut memengaruhi tubuh secara bersamaan.