Selasa 25 Jan 2022 14:58 WIB

Spora Jamur di Bantal Bisa Picu Asma-Masalah Paru

Waspadalah, spora jamur di bantal bisa picu asma hingga pendarahan paru.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Bantal. Tiap bantal bisa menampung lebih dari satu juta spora jamur. Jagalah kebersihan bantal yang dipakai.
Foto: Reiny Dwinanda/Republika
Bantal. Tiap bantal bisa menampung lebih dari satu juta spora jamur. Jagalah kebersihan bantal yang dipakai.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ada bahaya kesehatan yang tersembunyi di balik bantal yang dipakai tidur setiap hari. Bahaya itu datang dari spesies spora jamur yang mungkin hidup di sana.

Penelitian dari University of Manchester, Inggris menemukan bahwa spora jamur yang tidak terlihat dengan mata telanjang itu dapat menyebabkan penyakit. Beberapa konsekuensi kesehatan di antaranya termasuk asma dan pendarahan di paru-paru.

Baca Juga

Jamur yang dimaksud adalah Aspergillus fumigatus. Menurut penelitian, spora dari spesies jamur tersebut juga telah menjadi penyebab utama kematian pada pasien leukemia dan transplantasi sumsum tulang.

Untuk sampai pada hasil penelitiannya, tim ilmuwan University of Manchester mencermati dua jenis bantal, yakni bulu dan sintetis. Mereka mengidentifikasi keberadaan beberapa ribu spora jamur per gram bantal bekas. Dengan kata lain, tiap bantal bisa menampung lebih dari satu juta spora.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement