Senin 14 Feb 2022 23:33 WIB

Serial Baru Genre Romantis dan Horror-Thriller Siap Hibur Penonton

Creepy Valentine diharapkan menghibur pemirsa dengan berbagai cerita pendek menarik.

Vision+ menghadirkan original series terbaru berjudul Creepy Valentine yang bergenre romantis dan horor-thriller.
Foto: Istimewa
Vision+ menghadirkan original series terbaru berjudul Creepy Valentine yang bergenre romantis dan horor-thriller.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasar milenial masih terus digarap oleh perusahaan yang bergerak di bisnis hiburan termasuk layanan streaming. Ini turut dilakukan oleh Vision+, platform streaming terkemuka yang dikembangkan oleh PT MNC Vision Networks Tbk atau MVN (IPTV) dan di bawah naungan MNC Group.

Selain menyasar pasar yang gurih tersebut, Vision+ juga memanfaatkan setiap momentum. Begitu juga pada saat Hari Valentine, Vision+ menghadirkan original series terbaru berjudul Creepy Valentine yang bergenre romantis dan horor-thriller.

Serial antologi yang terdiri dari empat cerita ini resmi dirilis pada Senin 14 Februari 2022, bertepatan dengan Hari Valentine. Langkah ini terbilang agresif karena di awal bulan, aplikasi streaming Vision+ baru saja meluncurkan series bergenre komedi yakni "Jack dan Danil", tepatnya pada 4 Februari lalu.

Managing Director Vision+ Clarissa Tanoesoedibjo menyebutkan, Creepy Valentine merupakan salah satu inovasi Vision+ dalam menghadirkan cerita dengan genre campuran, seperti romantis dan horror-thriller ini.

"Serial Creepy Valentine diharapkan dapat menghibur pemirsa di momen Valentine dengan berbagai cerita pendek yang menarik,” kata Clarissa dalam rilisnya, Senin (14/2/2022).

Sebelumnya, series drama dan dokumenter yang sudah sukses diproduksi serta disambut hangat di antaranya Twisted, Dua Alam, MVP (Most Valuable Player), The Waves, dan Beyond Creator: Indonesian Youtuber.

Kemudian, Ketawa di Mana Aja, Disconnected, The Intern, Sumber Rejeki, Joe & Robot Kopi, Kepengen Hijrah, dan Skripsick. Selain itu, ada pula Once Upon a Time in Chinatown, Lukas: The Journey of an Altar Boy, Cantik Ya Kamu, serta Daur Hidup.

Creepy Valentine disutradarai oleh Harry Dagoe dan Kunun Nugroho, serta dibintangi oleh berbagai aktor-aktris seperti Inayma, Chicco Kurniawan, Hifzane Bob, Maeva Schillinger, Haniv Hawakin, Sani Fahreza, dan masih banyak lagi.

Serial Creepy Valentine akan hadir di Vision+ sebanyak delapan episode, dengan cerita Nginep yang hadir dalam 2 bagian di 2 episode pertama. Serial ini dapat disaksikan dalam format Video on Demand (VOD).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement