Rabu 16 Feb 2022 12:45 WIB

Free Fire Esports Star Indonesia Musim Ketiga Segera Hadir

Pada musim sebelumnya, Season 1 dan 2, Esports Indonesia menampilkan Mobile Legends.

Red: Gilang Akbar Prambadi
Garena Free Fire.
Foto: youtube
Garena Free Fire.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Program pencarian bakat dan talenta dalam bidang esport, Esports Star Indonesia, berlanjut ke musim ketiga dengan menggandeng Garena Indonesia untuk menghadirkan Free Fire, mobile gim battle royal populer dunia.

"Sebagai pelopor ajang pencarian bakat esport di Indonesia yang langsung menggebrak di season perdana, di season ketiga ini Esport Star Indonesia akan melebarkan sayap dan berkolaborasi untuk mencari talenta baru di dunia game, yaitu dengan Free Fire," kata Managing Director GTV Valencia Tanoesoedibjo dilansir dari kantor berita Antara, Rabu (16/2/2022).

Baca Juga

Kolaborasi tersebut tampaknya merupakan kelanjutan dari kerjasama keduanya pada Agustus lalu dalam mempromosikan turnamen Free Fire Master League Season 4, Free Fire Indonesia Master 2021 dan Free Fire Fourth Anniversary.

Pada musim sebelumnya, Season 1 dan 2, Esports Indonesia menampilkan Mobile Legends: Bang Bang dari Moonton sebagai game yang dipertandingkan.