REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kebanyakan orang tidak tahu cara membersihkan debu dengan lebih efektif. Agar pengerjaannya lebih mudah, ahli kebersihan dari Amerika Serikat, Melissa Maker, mengungkapkan trik sebagai berikut:
Kain mikrofiber kering
Maker merekomendasikan untuk menggunakan kain mikrofiber kering saat membersihkan debu sebagai trik pembersihan nan efektif dan efisien.
"Kalau salah dalam memulai membersihkan debu, Anda bisa membuang waktu dan membuat upaya pembersihan menjadi sia-sia," kata Maker, seperti dikutip dari laman The Sun, Kamis (3/3/2022).
Mengapa penting untuk menggunakan kain kering saat membersihkan debu? Maker mengatakan bahwa Anda harus bekerja keras dalam menyeka residu yang menempel kalau memakai kain basah.
Mengapa mikrofiber, bukan kain katun?
Alat yang digunakan untuk membersihkan debu juga memainkan faktor utama dalam mempermudah pekerjaan. Maker merekomendasikan mikrofiber sebagai kain terbaik untuk digunakan sebagai lap debu.
Maker menjelaskan, kain mikrofiber memiliki serat kecil-kecil yang efektif menyaring debu. Di samping itu, kain mikrofiber juga dapat menahannya dengan sedikit muatan elektrostatik yang membuat debu benar-benar menempel ke kain.
Sementara itu, kain katun punya serat yang malah akan menambah partikel debu di rumah. Maker menyarankan untuk melipat kain menjadi empat bagian sehingga menjadikannya delapan permukaan pembersih.
"Itu berarti Anda tidak perlu menggunakan sepuluh kain yang berbeda saat membersihkan debu di rumah," kata Maker.
Mulai dari atas ke bawah
Selain itu, perhatikan gaya gravitasi. Itu artinya, Anda perlu memulai membersihkan bagian paling atas lebih dahulu baru ke bawah.
"Jika memulai dari arah sebaliknya, debu akan menyebar ke tempat yang sudah dilap," jelas Maker yang berpengalaman di bisnis bersih-bersih selama lebih dari 15 tahun.Melihat benda berdebu? Jangan tergoda untuk segera membersihkan yang satu itu saja. Menurut Maker, langkah itu sia-sia.
Jangan cuma lap satu benda yang tampak berdebu
Maker menyarankan untuk membersihkan secara saksama. Lap setiap barang yang terpajang di area tersebut berikut permukaan tempat meletakannya.
Maker mengatakan, permukaan yang tinggi seperti kusen pintu atau balok yang terbuka kerap luput dibersihkan. Padahal, itu dapat menyimpan debu dan membuatnya bisa jatuh ke permukaan lain.
Hindari memakai kemoceng
"Jangan menggunakan kemoceng kecuali untuk permukaan yang sangat tinggi dan tidak dapat dijangkau karena bulunya benar-benar membuat debu berterbangan ke seluruh ruangan," kata Maker.
Kalau tetap ingin memakai kemoceng, Melissa menyarankan untuk berpindah dari satu sisi ke sisi lain dengan gerakan cepat. Setelah itu, turunkan kemoceng serendah mungkin ke lantai dan tepuk-tepuk untuk memastikan debu mengendap di lantai.