Selasa 08 Mar 2022 17:56 WIB

Sekolah Prestasi Global Siap Gelar PresGo Expo 2022

PresGo Expo 2022 akan dilaksanakan berbeda setiap jenjangnya.

Sekolah Prestasi Global (PresGo) akan mengadakan PresGo Expo 2022, yang dilaksanakan berbeda untuk masing-masing jenjang TK, SD, dan SMP.
Foto: Dok Sekolah Prestasi Global
Sekolah Prestasi Global (PresGo) akan mengadakan PresGo Expo 2022, yang dilaksanakan berbeda untuk masing-masing jenjang TK, SD, dan SMP.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Sekolah Prestasi Global (PresGo) yang beralamat di Jalan  Palem I nomor  1 Mampang Indah Dua,  Rangkapan Jaya,  Pancoran Mas,  Kota Depok, seperti tahun tahun sebelumnya selalu melaksanakan kegiatan PresGo Expo. Hal itu  dalam rangka menggali dan mengeksplorasi bakat, minat dan juga seni seluruh siswa, dimulai dari siswa KB,TK,SD dan SMP. Tujuan kegiatan ini adalah untu memberikan ruang belajar berbeda untuk seluruh siswa dalam proses yang berkelanjutan agar mempunyai pengalaman yang berkesan dalam setiap prosesnya.

PresGo Expo tahun 2022 adalah kegiatan yang ke-7 kalinya sejak kegiatan ini digelar pertama kali pada  tahun 2015. “Banyak hal baru yang didapat oleh setiap siswa yang tentunya menambah motivasi serta semangat yang baik dalam pencapaian belajar yang majemuk dan berkesinambungan,” kata Direktur Sekolah Prestasi Global, Ahmad Faisal dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Selasa (8/3).

Faisal menambahkan, PresGo Expo tahun 2022 ini akan dilaksanakan berbeda setiap jenjangnya, dimulai dari jenjang SD akan dilaksanakan tanggal 12 Maret 2022, jenjang TK tanggal 19 Maret 2022, jenjang SMP tanggal 27 Maret 2022. “Persiapan yang sudah dilaksanakan sejauh ini alhamdulillah sudah hampir 95 persen  selesai karena pelaksanaannya kesemuanya dilaksanakan secara online melalui link Zoom. Persiapan taping adegan serta proses editing sudah dilaksanakan tinggal memastikan teknis pelaksanaan jelang hari H-nya saja,” ujarnya. 

Menurut Faisal, meski di tengah pandemi, siswa-siswi mempersiapkan kegiatan ini  sangat antusias dan totalitas.  “Semoga ke depannya situasi sudah normal kembali dan bisa dilaksanakan secara offline agar situasi dan kondisinya berbeda layaknya sebuah pertunjukan besar yang sangat membangkitkan  percaya diri masing-masing siswa,” tuturnya.

Faisal berharap kegiatan ini menjadi agenda tahunan yang selalu dirindukan siswa-siswi sebagai kalibrasi dan barometer kemajuan dan prestasi siswa yang berbeda tidak hanya dalam akademik saja namun juga non-akademik. Hal ini merupakan bagian yang terus dikuatkan di sekolah PresGo.  “Kami mohon doa seluruh stakeholder Sekolah Prestasi Global agar kegiatan ini sukses dan dapat memberi manfaat untuk kita semua,” kata Ahmad Faisal.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement