Sabtu 12 Mar 2022 20:14 WIB

Lantik Rektor dan Pejabat Struktural, Ikopin Resmi Menjadi Ikopin University

Ikopin menjadi Universitas Koperasi Indonesia merupakan perubahan bentuk lebih luas

Bertepatan pada Sabtu (12/3/2022), dilaksanakan soft launching Ikopin University dengan mengusung tema “Dengan Teknososiopreneur, Ikopin University Sigap Menata Bersama Indonesia Maju 2045”.
Foto: Ikopin University
Bertepatan pada Sabtu (12/3/2022), dilaksanakan soft launching Ikopin University dengan mengusung tema “Dengan Teknososiopreneur, Ikopin University Sigap Menata Bersama Indonesia Maju 2045”.

REPUBLIKA.CO.ID, SUMEDANG -- Bertepatan pada Sabtu (12/3/2022), dilaksanakan soft launching Ikopin University dengan mengusung tema “Dengan Teknososiopreneur, Ikopin University Sigap Menata Bersama Indonesia Maju 2045”.  Kegiatan ini merupakan langkah awal dari rangkaian utama launching Ikopin University yaitu Grand Launching Ikopin University yang akan dilaksanakan bulan Juli mendatang.

Pada tanggal 18 Januari 2022 berdasarkan surat keputusan nomor 0310/E1/KB.03.00/2022,  setelah melalui perjalanan yang cukup panjang, Ikopin sebagai Institut Manajemen Koperasi Indonesia telah berubah bentuk menjadi lebih luas, lebih bergengsi dan lebih memiliki pengaruh yang cukup besar. Ikopin University merupakan perubahan bentuk kelembagaan dari Institut Manajemen Koperasi Indonesia (Ikopin).

Ikopin University kini hadir dengan semangat dan harapan yang baru untuk menjadi perguruan tinggi yang berkarakter, unggul dan inovatif. Ikopin University memiliki program studi  yaitu : 

D3 Manajemen Bisnis 

S1 Manajemen

S1 Akuntansi 

S1 Ekonomi Syariah 

S1 Teknologi Pangan 

S1 Agribisnis

S1 Sains Data, dan 

 

S2 Manajemen

Adapun rangkaian acara soft launching diantaranya Laporan Panitia Soft Launching oleh Drs. Deddy Supriyadi, M.Sc., Sambutan Rektor oleh Dr. H. Burhanuddin Abdullah, Ir., MA, Sambutan Bupati Sumedang oleh Dr. H. Dony Ahmad Munir, S.T., M.M. kemudian acara dimeriahkan dengan pemutaran video Ikopin University, Pemotongan Tumpeng dan Pelepasan Balon oleh Bupati Sumedang serta Penandatanagan MOU Antara Penandatangan MOU YPK, IKA Ikopin dengan IDOOH.  

Dalam sambutannya Rektor Ikopin University mengungkapkan bahwa  Ikopin telah menjadi Universitas Koperasi Indonesia merupakan perubahan bentuk yang lebih luas. Mengapa lebih besar? Karena Ikopin Univeristy ini pada tingkat regional is the one and only universitas koperasi di ASEAN, tidak ada di negara lain.

Dan mengapa Ikopin University akan menjadi lebih powerful dan punya pengaruh? Karena masa depan ekonomi Indonesia tidak bisa lain adalah masa depan ekonomi koperasi Indonesia. Dari semula yang bidang Manajemen, Akuntansi dan Syariah serta D3 di bidang Bisnis dan Magister di bidang Manajemen sekarang bertambah dengan bidang-bidang yang menyangkut science dan teknologi. Yang pertama adalah data science, karena kita menyadari bahwa masa depan ini adalah masa depan dimana data akan menjadi oil of the future, dia energi masa depan.

"Mereka yang memiliki data, memiliki semuanya. Kemudian di bidang teknologi, teknologi pangan dikemukakan dimasukkan pada program studi yang baru. Kita merasakan akhir-akhir ini,  bahwa masalah pangan menjadi masalah yang sangat krusial. Kita dengar setiap hari orang antri minyak goreng, kenaikan harga kedelai, tempe, tahu, daging, minyak, yang sekarang sudah 130 dolar brand per barrel. Ini sesuatu yang menunjukkan bahwa ketahanan energi dan ketahanan pangan menjadi taruhan," ujar  Burhanuddin dalam siaran persnya.

Karena itulah mengapa Ikopin University membuka teknologi pangan dan agribisnis untuk menjawab tantangan itu semua. "Bapak ibu, para pencipta dan pencinta koperasi Indonesia, kami mohon dukungan, doa restu, semangat dan berbagai hal yang bapak ibu berikan pada kehidupan koperasi di masa depan,” katanya.

photo
Pada Sabtu (12/3/2022), dilaksanakan soft launching Ikopin University dengan mengusung tema “Dengan Teknososiopreneur, Ikopin University Sigap Menata Bersama Indonesia Maju 2045”. - (Ikopin University)

 

Acara berlangsung meriah dengan berbagai dukungan yang turut hadir pada kegiatan soft lauching Ikopin dari berbagai kalangan, baik itu dari Civitas Internal dan Alumnu maupun eksternal yang terdiri dari pemerintah, mitra Kerjasama dan masyarakat. Tidak ketinggalan, Menteri Koperasi dan UMKM RI pun turut bersuka cita memberikan dukungan atas perubahan menjadi Ikopin University. 

Sementara itu, dalam sambutan yang diberikan oleh ketua panitia launching Ikopin University, Deddy Supriyadi,SE., M.Sc menjelaskan soft launching Ikopin University dilakukan sebagai kick off menandai mulai beroperasinya Ikopin University.

"Untuk itu kepada Ikopiners kami menagajak, mari kita tingkatkan komitmen dan semangat untuk mengisi Ikopin University dengan berbagai kegiatan yang produktif sesuai dengan visi dan misi Ikopin University,” kata Burhanuddin.

Disampaikan juga pada kesempatan itu bahwa  direncanakan akan ada grand launching dan beberapa kegiatan dalam rangka launching antara lain seminar dan sosialisasi, porseni, pameran, reuni akbar alumni Ikopin.

Pada hari yang bersamaan, sebelum diadakan soft launching Ikopin University telah diselenggarakan juga pelantikan Rektor dan Pejabat struktural IKOPIN University dengan struktur organisasi periode 2022-2026 sebagai berikut : 

Rektor IKOPIN University : Dr. H. Burhanuddin Abdullah, Ir., MA 

Wakil Rektor Bidang Akadedmik dan Kemahasiswaan  : Dr. Giyanto Purbo Suseno, SE., M.Sc 

Wakil Rektor Bidang Sumber Daya   : Dr. Hj. Yuanita Indriani, Ir., M.Si  

Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Pemasaran : Dr. H. Indra Fahmi, Ir., M.Si

"Selamat kepada Universitas Koperasi Indonesia atau Ikopin University, untuk memulai bekerja dan mengarahkan masa depan kepada kehidupan yang lebih adil dan berkemakmuran. Makmur berkeadilan,” tutup Burhanuddin.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement