Sabtu 02 Apr 2022 06:19 WIB

2 Juta Orang AS, Termasuk Bruce Willis, Menderita Afasia, Apa Penyebabnya?

Keluarga perlu menciptakan lingkungan yang suportif untuk penderita afasia.

Aktor Bruce Willis mengidap afasia yang menghambatnya untuk terus berakting.
Foto: EPA
Aktor Bruce Willis mengidap afasia yang menghambatnya untuk terus berakting.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Keluarga Bruce Willis membuat pengumumkan yang mengejutkan dengan menyebut bahwa aktor Die Hard pensiun dari dunia seni peran karena mengidap afasia. Menurut sumber, semua kru film yang belakangan bekerja dengan Willis sebetulnya telah mengetahui penurunan kesehatan sang bintang dengan segala kesulitan yang dihadapinya di set.

Menurut National Aphasia Association (NAA), afasia dialami oleh sekitar dua juta orang Amerika Serikat. Gangguan ini lebih umum daripada penyakit Parkinson, cerebral palsy, atau distrofi otot.

Baca Juga

"Afasia berarti bahwa seseorang memiliki masalah dengan bahasa yang tidak mereka alami sejak lahir," kata ahli saraf Mayo Clinic di Minnesota, Hugo Botha, dikutip dari AFP pada Jumat (1/4/2022).

Apa penyebab afasia paling umum? Strok atau cedera kepala menjadi pemicu paling jamak.

Afasia dapat memengaruhi komunikasi dan pemahaman kata-kata, baik ucapan maupun tulisan. Meski begitu, para ahli menekankan bahwa afasia biasanya tidak berdampak pada kecerdasan.

"Ada kemungkinan lain (penyebab afasia), seperti dari penyakit neurodegeneratif," kata ilmuwan kognisi di Johns Hopkins University, Brenda Rapp.

Menurut Rapp, sistem otak yang mengatur bahasa merupakan sesuatu yang kompleks yang melibatkan pemilihan kata yang tepat dan menggerakkan mulut dengan tepat untuk menyuarakannya. Di sisi lain, orang mendengar dan menguraikan maknanya.

"Setiap orang kadang-kadang berjuang untuk menemukan kata yang tepat, tetapi Anda bisa membayangkan pada afasia, ini sering terjadi," jelas Rapp.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement