Senin 11 Apr 2022 20:05 WIB

Sekitar 9 dari 10 Penyanyit Munculkan Gejalanya di Mulut, Apa Saja yang Harus Dicermati?

Perhatikan masalah baru yang muncul di mulut.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Reiny Dwinanda
Pemeriksaan kesehatan gigi siswa SMP Al-Azhar Syifa Budi di Solo, Jawa Tengah, Rabu (23/3/2022). Masalah baru di mulut mungkin merupakan tanda peringatan dari kondisi yang lebih serius di tubuh.
Foto: ANTARA/Maulana Surya/foc.
Pemeriksaan kesehatan gigi siswa SMP Al-Azhar Syifa Budi di Solo, Jawa Tengah, Rabu (23/3/2022). Masalah baru di mulut mungkin merupakan tanda peringatan dari kondisi yang lebih serius di tubuh.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sekitar sembilan dari 10 penyakit akan memunculkan gejalanya di mulut. Saat merawat gigi dan gusi di rumah, penting juga untuk memperhatikan masalah baru di mulut.

Gejala itu mungkin merupakan tanda peringatan dari kondisi yang lebih serius di tubuh. Sementara itu, menyikat gigi secara rutin merupakan komponen penting untuk menciptakan kondisi mulut yang sehat.

Baca Juga

Jika rongga mulut tak dirawat, sejumlah penyakit bisa menghampiri. Mulai dari kanker mulut, infeksi gigi, atau penyakit gusi.

Bahkan, gigi dan gusi yang tidak sehat bisa menyebabkan komplikasi masalah serius lainnya. Menurut WebMD, tanda-tanda yang tidak boleh diabaikan dalam hal kesehatan mulut meliputi:

- Sakit gusi, gigi, atau rahang

- Gusi berdarah

- Gigi goyang atau hilang

- Bau mulut yang berulang

- Luka, bercak tidak teratur, atau benjolan di mulut

Infeksi gigi adalah hal biasa dan sering mereda seiring waktu dengan perawatan di rumah yang tepat. Namun, kadang-kadang, infeksi gigi dapat disertai dengan gejala lain yang menunjukkan bahwa perawatan di rumah tidak cukup membantu dan harus ke dokter gigi.

Dikutip dari laman Express, Senin (11/4/2022), beberapa gejala berikut dapat menandakan infeksi gigi telah menjadi serius:

- Demam

- Perasaan tidak sehat secara umum (malaise)

- Pembengkakan kelenjar getah bening

- Sakit kepala

- Mual atau muntah

- Pembengkakan di sekitar wajah, leher, atau mata

- Ketidakmampuan untuk membuka mulut atau rahang (trismus)

- Kesulitan berbicara, mengunyah, atau menelan

- Sulit bernapas

- Detak jantung cepat

Perawatan untuk gangguan mulut juga bervariasi, tergantung pada masalahnya. Jika masalah mulut disebabkan oleh beberapa penyakit lain, mengobati penyakit itu dapat membantu.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement