Kamis 14 Apr 2022 14:39 WIB

Ahli: Pemberian Imunisasi Ganda tidak Berbahaya

Suntikan ganda berguna untuk mempercepat jadwal imunisasi yang sudah tertinggal. 

Ilustrasi Imunisasi. Untuk meningkatkan cakupan imunisasi yang tertinggal, ahli menyarankan agar anak bisa diberi vaksin kombinasi atau suntikan ganda.
Foto: MGIT4
Ilustrasi Imunisasi. Untuk meningkatkan cakupan imunisasi yang tertinggal, ahli menyarankan agar anak bisa diberi vaksin kombinasi atau suntikan ganda.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Untuk meningkatkan cakupan imunisasi yang tertinggal, ahli menyarankan agar anak bisa diberi vaksin kombinasi atau suntikan ganda. Langkah ini pun dinilai tidak berbahaya.

Ketua Komite Penasehat Ahli Imunisasi Nasional (ITAGI) Prof. Dr. dr. Sri Rezeki Hadinegoro, Sp.A(K) mengatakan, vaksin kombinasi atau suntikan ganda berguna untuk mempercepat jadwal imunisasi yang sudah tertinggal. Vaksin kombinasi terdiri lebih dari satu antigen dalam satu kemasan, misalnya DPT-HepB-Hib, MR, OPV. 

Baca Juga

Pemberian vaksin ganda sangat aman, efektif dan efisien serta sudah dilakukan oleh negara-negara lain. "Imunisasi ganda itu pemberian secara bersama-sama. Ini sudah lama dipakai di luar negeri, WHO mengatakan sudah lama memberikan suntikan seperti ini di negara maju dan berkembang," ujar Prof. Sri dalam webinar "Pekan Imunisasi Dunia 2022" pada Kamis (14/4/2022).

"Di Indonesia mungkin belum populer tapi untuk mengejar kita akan memulai. Sebenarnya ini sudah dilakukan sejak 10 tahun lalu di Yogyakarta tapi yang paling penting adalah sosialisasi kepada orang tua bahwa suntikan ini sangat aman," lanjutnya.

Prof. Sri menjelaskan, pemberian vaksin kombinasi tidak menimbulkan efek samping yang berat. Antibodi yang masuk ke dalam tubuh pun akan beraksi bersama-sama.

Sedangkan jika diberikan satu per satu, membutuhkan waktu jeda minimal 2 minggu untuk membuat antibodi bekerja, dan baru bisa diberi vaksin lainnya. Menurut Prof. Sri hal ini dapat memakan waktu untuk anak yang telah tertinggal imunisasi.

Suntikan ganda juga bertujuan untuk mengurangi kunjungan ke fasilitas kesehatan, khususnya selama pandemi Covid-19. Selain itu, anak dapat terlindungi secepat mungkin dari kondisi penyakit yang rentan.

"Suntikan ganda ini aman, tidak berbahaya. Kalau sudah terlambat, kalau disuntik satu-satu nanti malah makin terlambat," kata Prof. Sri.

Akan tetapi, pemberian suntikan ganda harus dilakukan secara lembut dan cepat. Suntikan dapat dilakukan pada bagian kiri dan kanan paha atau satu bagian saja tetapi memiliki jarak suntik minimal 2,5 cm. 

Posisi bayi atau anak yang akan disuntik juga harus dalam keadaan nyaman dan sebisa mungkin dialihkan perhatiannya. "Pemberian harus cepat sekali tidak boleh lama, jadi petugasnya harus mahir dalam melakukannya," kata dia.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement