Jumat 22 Apr 2022 23:32 WIB

Kebutuhan Konsumsi Internet Masyarakat Indonesia Terus Meningkat

Dalam survei, kebutuhan konsumsi internet masyarakat Indonesia terus meningkat.

Rep: Fitrianto/ Red: Bilal Ramadhan
Pengguna internet (ilustrasi). Dalam survei, kebutuhan konsumsi internet masyarakat Indonesia terus meningkat.
Foto: Jakub Porzycki/NurPhoto
Pengguna internet (ilustrasi). Dalam survei, kebutuhan konsumsi internet masyarakat Indonesia terus meningkat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Komitmen IndiHome memberikan layanan internet terbaiknya bagi masyarakat Indonesia terus dikembangkan. Berbagai inovasi senantiasa diutamakan untuk meningkatkan pengalaman pelanggan.

Sepanjang tahun 2021, layanan internet cepat milik PT Telkom Indonesia (Persero), Tbk (Telkom) tersebut melakukan berbagai upaya dalam meningkatkan customer experience, dalam aspek layanan digital connectivity dan customer loyalty.

Kebutuhan konsumsi internet masyarakat Indonesia terus meningkat. Hal ini ditandai dengan perubahan signifikan dari kecepatan paket internet yang dipilih oleh pelanggan. Pada akhir Desember 2021, 74 persen pelanggan IndiHome memilih kecepatan paket di atas 20 Mbps.

“Sebagai Internetnya Indonesia, IndiHome terus berupaya untuk mengembangkan peningkatan layanan. Kami menghadirkan berbagai inovasi yang mengutamakan kepuasan pelanggan. Selain program UL:DL dan HSSP, kami juga mengembangkan digitalisasi layanan hingga customer care,” kata Vice President Marketing Management Telkom, E. Kurniawan dalam rilisnya, Jumat (22/4/2022).

Menurut E. Kurniawan, IndiHome juga mengusung konsep Window of Entertainment sebagai salah satu inovasi terbaru. Menyediakan berbagai pilihan konten menarik mulai dari layanan TV Interaktif, Minipack Channel TV, add-on, 11 OTT partner di antaranya Netflix, Disney+Hotstar, Vision+, VIU, CATCHPLAY+, MOLA, Vidio, WeTV, Lionsgate Play, HBO Go, dan Gameqoo.

Selain itu, IndiHome juga memiliki jumlah channel terbanyak hingga mencapai 247 live channel yang dapat ditawarkan kepada pelanggan. Untuk menambah layanan IndiHome sesuai dengan segmen dan customer behaviour, IndiHome menghadirkan layanan baru, yaitu Paket bebas tanpa batas atau Paket Buy Your Own Device (BYOD) dan Paket Pembayaran di Depan (PDD).

Para pelanggan yang memilih Paket Bebas Tanpa Batas berhak memiliki perangkat resmi dari Telkom, sedangkan untuk pelanggan yang memilih paket PDD, akan mendapat diskon sampai 30 persen.

Lebih dari itu, IndiHome juga melakukan sinergi dengan TelkomGroup khususnya Telkomsel melalui penjualan IndiHome Halo, IndiHome Orbit, dan IndiHome+. Di mana sinergi ini akan memberikan pilihan layanan lebih luas untuk solusi fixed broadband dan seluler bagi pelanggan.

“Sesuai dengan komitmen IndiHome, yakni We Are Here, We Do Care, IndiHome akan memastikan kepuasan pelanggan sebagai prioritas utama. Dengan peningkatan kualitas layanan, inovasi pada beragam produk dan fitur, serta jangkauan area yang diperluas. Harapannya, IndiHome akan terus berkiprah dalam melayani kebutuhan akses internet masyarakat dengan lebih baik lagi,” lanjut dia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement