REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Kamu siswa SLTA atau mahasiswa, dan ingin memperoleh beasiswa kuliah? Universitas Nusa Mandiri (UNM) membuka peluang untuk mendapatkan beasiswa kuliah melalui event UNM Job Career & Intership Festival (JIF) 2022. Event tersebut akan diadakan di Universitas Nusa Mandiri kampus Jatiwaringin Jakarta Timur (Jaktim), 26-27 Agustus 2022.
UNM JIF 2022 memadukan Intership, Scholarship, Innovation dan Start-Up. Secara keseluruhan, ada delapan program JIF 2022. Yakni, Job Career, Intership, Business Talkshow, Entrepreneur Fair, Galeri Prestasi, Competetion Awarding, Scholarship Expo, dan Music Performance.
Salah satu program UNM JIF 2022 adalah Scholarship Expo atau pameran beasiswa. Di ajang ini para pengunjung dapat memperoleh informasi beasiswa dari berbagai perusahaan yang hadir sebagai peserta UNM JIF 2022.
“Di event UNM JIF 2022 akan hadir banyak perusahaan besar yang selama ini aktif menyalurkan beasiswa melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). Di sini pengunjung bisa mendapatkan informasi peryaratan apa saja yang harus mereka siapkan untuk mendapatkan beasiswa tersebut,” kata Arief (Warek II Non-Akademik) melalui siaran pers, Kamis (30/6/2022).
Ia menyebutkan, salah satu perusahaan besar yang sudah memastikan ikut UNM JIF 2022 adalah Bank Mandiri. Bank BUMN tersebut selama ini aktif memberikan beasiswa pendidikan. “Maka, Scholarship Expo di UNM JIF 2022 menjadi peluang emas bagi mereka yang berburu beasiswa kuliah,” ujarnya.
Karena itua, ia mengajak generasi muda, khususnya pelajar dan mahasiswa untuk menghadiri UNM JIF 2022. “Dari sekarang, siapkan diri kamu untuk menghadiri UNM JIF 2022. Daftarkan dirimu segera, kuota jumlah pengunjung terbatas,” katanya.