Sabtu 13 Aug 2022 15:29 WIB

Kenali Peluang Cuan di Medsos

Di era digital seperti saat ini, peluang untuk meraih pendapatan lewat berbagai platform menjadi semakin mudah, termasuk melalui medsos.

Rep: wartaekonomi.co.id/ Red: wartaekonomi.co.id
Media Sosial (Unsplash/Christian Wiediger)
Media Sosial (Unsplash/Christian Wiediger)

Media sosial (medsos) bukan lagi menjadi tempat bersosialisasi. Sekarang ini medsos juga sering digunakan untuk membantu usaha, baik tempat promosi maupun berjualan online sehingga setiap individu harus pintar mengenali peluang.

"Bikin konten kalau bisa tepat sasaran sehingga bisa membuat peluang lebih luas," kata Key Opinion Leader (KOL) dan Public Figure, Fanny Fabriana saat webinar Makin Cakap Digital 2022 untuk kelompok masyarakat di wilayah Kota Kediri, Jawa Timur, pada Rabu (10/8/2022).

Baca Juga: Bangun Identitas Bisnis di Medsos dengan Berkolaborasi

Peluang lebih luas yang dimaksud adalah media sosial menjadi lapangan pekerjaan. Pengguna media sosial, lanjut dia, bisa menjadi konten kreator, seperti influencer dan public figure yang mempromosikan sebuah produk.