Sabtu 03 Sep 2022 20:00 WIB

Pemakaian Bra yang Benar Bantu Seseorang Menyadari Tanda Kanker Payudara

Pastikan untuk mengenakan bra dengan ukuran pas

Rep: Santi Sopia/ Red: Qommarria Rostanti
Dari pemakaian bra yang benar, seseorang bisa mengetahui tanda awal kanker payudara. (ilustrasi)
Foto: ist
Dari pemakaian bra yang benar, seseorang bisa mengetahui tanda awal kanker payudara. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Memakai bra tentunya menjadi kebiasaan umum wanita yang terkadang kerap dianggap tidak berpengaruh terhadap kesehatan. Padahal, hal ini ada kaitannya dengan kesehatan, terutama dalam meningkatkan kesadaran akan kesehatan payudara.

Ukuran dan bentuk payudara biasanya berfluktuasi secara alami, sering kali akibat hormonal. Memeriksakan payudara secara teratur untuk setiap perubahan juga bisa mengarah pada kanker payudara. "Seperti bagian tubuh lainnya, payudara Anda bereaksi terhadap perubahan hormonal selama siklus menstruasi Anda," kata dokter umum di penyedia layanan kesehatan digital Livi, dr Bryony Henderson, dikutip dari laman Metro.co.uk, dikutip Sabtu (3/9/2022).

Baca Juga

Banyak wanita melihat payudara mereka menjadi bengkak, lembut, atau sebaliknya, dalam sepekan atau lebih menjelang menstruasi. Pemakaian bra yang tepat, bisa lebih dari sekadar membantu seseorang merasa nyaman. Pastikan untuk mengenakan bra dengan ukuran pas agar dapat membantu menghindari masalah kesehatan seperti postur tubuh yang buruk, nyeri punggung, hingga dada.

Menggunakan bra secara benar juga dapat membantu seseorang menyadari tanda-tanda kanker payudara. "Mengetahui bagaimana payudara Anda seharusnya terlihat dan terasa normal dapat membantu mengingatkan Anda tentang perubahan yang tidak biasa yang mungkin merupakan gejala kanker payudara," kata dr Bryony.

Dr Bryony mengatakan memiliki satu payudara yang sedikit lebih besar dari yang lain adalah hal normal. Kebanyakan wanita memiliki payudara yang sedikit asimetris, tetapi ketika memeriksa perubahan, penting untuk mencari sesuatu yang tidak biasa secara khusus. Artinya, perubahan dan gejala yang dimaksud tidak ada sebelumnya.

Bra menjadi salah satu pilihan yang bagus untuk memeriksa benjolan karena dapat membantu mengingatkan akan perubahan abnormal. Misalnya, jika tiba-tiba mengembang asimetris yang berlebihan, itu berarti ukuran cup yang biasa tidak lagi cocok untuk kedua payudara.

Jika menemukan benjolan payudara atau melihat tanda-tanda lain, dia menekankan untuk segera menemui dokter. Cobalah untuk tidak panik karena sebagian besar benjolan itu jinak dan mungkin ada alasan lain mengenai kondisi tersebut.

Selain itu, benjolan yang sakit biasanya bukan kanker tetapi hormonal. Dokter akan memeriksa pasien dan merujuk untuk tes lebih lanjut jika diperlukan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement