Rabu 07 Sep 2022 01:13 WIB

Perkembangan Industri Kecantikan Terus Meningkat Secara Siginifikan

Pada 2021, perkembangan industri kecantikan meningkat signifikan hingga 6,46 persen.

Red: Bilal Ramadhan
Pameran Internasional Indo Beauty yang digelar di Hall C1-C2 JI-Expo Kemayoran, Jakarta Pusat. Pada 2021, perkembangan industri kecantikan meningkat signifikan hingga 6,46 persen.
Foto: Istimewa
Pameran Internasional Indo Beauty yang digelar di Hall C1-C2 JI-Expo Kemayoran, Jakarta Pusat. Pada 2021, perkembangan industri kecantikan meningkat signifikan hingga 6,46 persen.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Kini bisnis di bidang kecantikan semakin meningkat dari tahun ke tahun. Menurut sumber yang ditulis oleh Nielsen and Euromonitor, grafik peminat produk kecantikan meningkat secara signifikan sejak 2017 lalu mencapai 11,99 persen dengan jumlah Rp 19 triliun.

Sementara pada 2021 lalu, perkembangan industri kecantikan terus meningkat hingga 6,46 persen. Sehingga industri kecantikan diprediksi akan terus meningkat seiring dengan adanya tren produk-produk kecantikan terbaru.

Hal ini disambut manis oleh PT Multi Prestasi Mas (MPM) selaku produsen kecantikan atau perusahaan yang bergerak di bidang jasa maklon, mereka membuka peluang usaha bagi UMKM untuk terjun di bisnis kecantikan dengan modal yang rendah mulai dari Rp 30 jutaan dan berbagai macam kemudahan proses maklon.

PT Multi Prestasi Mas atau yang dikenal dengan MPM Beauty mengklaim bahwa untuk membuat sebuah brand kecantikan tidaklah sulit, MPM beauty siap membantu dalam proses produksi, perizinan legalitas seperti BPOM dan halal, atau perizinan hak paten (HKI).