Kamis , 24 Nov 2022, 17:30 WIB

Suporter Berulah, Ekuador dan Meksiko Terancam Sanksi

Rep: reja irfa widodo / Red: Muhammad Akbar
Para penggemar Ekuador merayakan setelah pertandingan sepak bola grup A Piala Dunia antara Qatar dan Ekuador di Stadion Al Bayt di Al Khor, Qatar, Ahad, 20 November 2022.
Foto AP/Hassan Ammar

Para penggemar Ekuador merayakan setelah pertandingan sepak bola grup A Piala Dunia antara Qatar dan Ekuador di Stadion Al Bayt di Al Khor, Qatar, Ahad, 20 November 2022.

Ancaman sanksi disiplin ini terkait ulah suporter dari kedua kesebelasan

REPUBLIKA.CO.ID, FIFA NYON -- Timnas Meksiko dan Timnas Ekuador terancam mendapatkan sanksi disiplin dari Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA).

Ancaman sanksi disiplin ini terkait ulah suporter dari kedua kesebelasan kala memberikan dukungan buat tim kesayangannya di berlaga di laga pembuka di arena Piala Dunia 2022.

Ekuador sukses menundukan tim tuan rumah, Qatar, 2-0, di laga pembuka Grup A, akhir pekan lalu. Sedangkan Meksiko terpaksa berbagi poin dengan Polandia usai bermain imbang, tanpa gol, di laga kedua penyisihan Grup B, Selasa (22/11) malam WIB.

Namun, sorotan tertuju pada ulah suporter kedua kesebalasan di laga tersebut. Di laga kontra Qatar, suporter Ekuador kedapatan menyanyikan yel-yel bernada homofobia. Hal serupa juga diketahui dilakukan oleh suporter Meksiko di laga menghadapi Polandia.

''Komite Disiplin FIFA telah membuka investigasi terhadap Federasi Sepak Bola Meksiko lantaran nyanyian suporter Meksiko di laga kontra Polandia. Investigasi ini dilakukan berdasarkan artikel 13 di ketentuan disiplin FIFA,'' tulis pernyataan resmi FIFA seperti dilansir Four Four Two, Kamis (24/11).

Pihak-pihak yang kedapatan melanggar aturan disiplin tersebut bakal menerima sejumlah sanksi, termasuk larangan tampil di stadion tertentu. Begitu pula dengan potensi sanksi berupa larangan kehadiran suporter di laga tersebut.

Ini bukan pertama kalinya, dalam beberapa tahun terakhir, Meksiko mendapatkan sanksi disiplin dari FIFA akibat ulah suporter tersebut. Setidaknya, Federasi Sepak Bola Meksiko mendapatkan 12 sanksi, termasuk dua kali peringatan dan 10 denda.

Selain itu, Meskiko sempat tampil tanpa dukungan penonton di partai kandang. Sementara buat Ekuador, FIFA kabarnya siap menjatuhkan sanksi tambahan. Pasalnya, selain yel-yel bernada homofobia, suporter Ekuador juga menyinggung negara lain yang tidak tampil di Piala Dunia 2022.

Para suporter La Tri itu juga menyinggung Cili dalam yel-yel tersebut. Yel-yel cemoohan terhadap Cili ini berpangkal protes yang dilayangkan Federasi Sepak Bola Cili kepada FIFA, beberapa waktu lalu.

Federasi Sepak Bola Cili mendesak FIFA untuk mencoret Ekuador dari keikutsertaan di putaran final Piala Dunia 2022. Pasalnya, Ekuador menurunkan pemain ilegal yang telah memalsukan dokumen dan usia di babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona CONMEBOL.

FIFA akhirnya memutuskan, Ekuador tetap berhak tampil di putaran final Piala Dunia 2022, namun akan mendapatkan sanksi pengurangan poin di babak kualifikasi Piala Dunia 2026.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Meksiko Ekuador Piala Dunia 2022
Berita Terpopuler
Berita Lainnya