Jumat 25 Nov 2022 11:05 WIB

Dosen UMM Jabarkan tentang Rumah Tahan Gempa

BMKG menyebutkan gempa ini merupakan siklus 20 tahunan yang akan melanda Cianjur.

Rep: wilda fizriyani/ Red: Hiru Muhammad
Wisatawan berjalan-jalan di samping bangunan penginapan tahan gempa di Lembah Indah Resort, Malang, Jawa Timur, Selasa (8/6/2021). Destinasi wisata di lembah gunung Kawi tersebut diminati karena aman dari gempa serta memiliki area perkemahan dengan lahan pertanian organik dan rumah kaca sehingga bisa dimanfaatkan sebagai wahana wisata edukasi. (ilustrasi)
Foto: ANTARA/Ari Bowo Sucipto
Wisatawan berjalan-jalan di samping bangunan penginapan tahan gempa di Lembah Indah Resort, Malang, Jawa Timur, Selasa (8/6/2021). Destinasi wisata di lembah gunung Kawi tersebut diminati karena aman dari gempa serta memiliki area perkemahan dengan lahan pertanian organik dan rumah kaca sehingga bisa dimanfaatkan sebagai wahana wisata edukasi. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Dosen Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Erwin Rommel memberikan pendapatnya terkait rumah tahan gempa. Hal ini diungkapkan setelah sejumlah rumah rusak akibat gempa yang melanda Cianjur pada Senin (21/11/2022) kemarin.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) sendiri telah menyampaikan, gempa ini merupakan siklus 20 tahunan yang akan melanda Cianjur. Melihat fenomena tersebut, Erwin mengatakan ada beberapa hal yang membuat banyaknya bangunan roboh saat gempa berkekuatan 5.6 magnitudo itu menerjang Cianjur. Beberapa penyebabnya antara lain posisi pusat gempa, jenis patahan, kondisi lapisan tanah, serta kondisi bangunan di Cianjur.

Baca Juga

Menurut Erwin, pada kejadian gempa di Cianjur, pusat gempa berada pada jalur sesar Cimandiri dengan kedalaman kurang dari sepuluh kilometer yang masuk dalam kategori gempa dangkal. Selain dekat dengan pusat gempa, karakteristik tanah di daerah Cianjur relatif cukup labil. Hal ini terlihat dari topografi tanah di Cianjur yang berupa lereng-lereng bukit dan pegunungan. Kondisi tersebut menyebabkan tanah menjadi rawan longsor jika terjadi gempa.

Di sisi lain, sebagian besar bangunan yang berdiri di daerah Cianjur adalah bangunan rendah dan bangunan sederhana yang belum memenuhi kaidah rumah tahan gempa. Kebanyakan masyarakat awam beranggapan gempa yang terjadi lebih berdampak signifikan pada bangunan tinggi saja. "Nyatanya bencana gempa bisa mengakibatkan kerusakan pada semua bangunan, baik rumah tinggal maupun gedung-gedung bertingkat," kata dosen tersebut, Jumat (25/11/2022).

Terkait spesifikasi rumah tahan gempa, Kepala Badan Pengawasan Pembangunan Kamus (BP2K) UMM itu mengatakan, untuk membangun rumah sederhana tahan gempa ada sederet hal yang harus diperhatikan. Pertama, membuat bangunan dengan bentuk sesimetris mungkin. Kedua, yakni cukup tersedianya pengaku pada dinding.

Menurut dia, minimal setiap 12 meter persegi luasan dinding harus diberikan kolom dan balok praktis. Ketiga, memberi pengangkuran yang cukup pada setiap sambungan elemen pada bangunan. Hal ini dicontohkan seperti sambungan dari dinding ke balok fondasi, sambungan dinding ke kolom, ataupun sambungan balok ke konstruksi atap.

Sejauh ini, kata dia, ada beberapa model bangunan sederhana tahan gempa sudah dikenalkan kepada masyarakat oleh Pusat Penelitian dan Pengembangan Permukiman (Puskim), Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Di antaranya rumah sederhana tahan gempa berbahan kayu, bambu, dan beton. Spesifikasi utama yang harus dipenuhi agar rumah tahan gempa yakni adanya integritas bangunan.

Rumah tahan gempa dapat tercipta jika seluruh elemen-elemen dari bangunan mulai dari pondasi, balok sloof, kolom, dinding, serta balok atap tersambung dengan baik dan benar. Selain itu, perlu adanya penyalur beban dari satu elemen ke elemen lain agar bangunan tidak mudah runtuh dan dapat menahan beban gempa.

Dalam realisasinya, pembuatan rumah tahan gempa memang membutuhkan biaya yang lebih mahal dibanding rumah pada umumnya. Namun hal tersebut bisa disiasati dengan penggunaan bahan-bahan bangunan yang tersedia di sekitar lingkungan tempat tinggal. Masyarakat bisa menggunakan bambu atau rotan sebagai pengganti tulangan baja. Selain itu, penggunaan kayu juga bisa menjadi alternatif bahan pengganti lainnya. 

Hal yang pasti, kata dia, konsep pembangunan rumah tahan gempa adalah membuat bangunan menjadi lebih ringan, lebih daktail, dan adanya penyaluran beban dari setiap elemennya sampai ke pondasi. Jika bisa memanfaatkan kekayaan alam sebagai pengganti bahan bangunan, maka rumah tinggal tahan gempa bisa menjadi lebih murah dan terjangkau di masyarakat.

Dalam pembangunan rumah tahan gempa, selain mengikuti regulasi Kementrian PUPR, Erwin juga memberikan beberapa tips lainnya. Salah satunya yakni mengetahui perkembangan kondisi patahan atau sesar yang ada disekitar tempat tinggal. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat memahami tingkat kerawanan gempa pada desain bangunan kita agar bisa lebih siap. Selanjutnya adalah pemberian edukasi kepada masyarakat tentang mitigasi dan penyelamatan korban.

Menurut dia, memang diperlukan adanya edukasi kepada masyarakat tentang antisipasi dan mitigasi ketika terjadi gempa bumi. Selain itu, Pemerintah Daerah dan Pusat bisa melakukan pemetaan dan relokasi secara menyeluruh terhadap bangunan-bangunan yang telah berdiri. "Utamanya terhadap bangunan yang berada di daerah jalur sesar dan juga yang berpotensi untuk menjadi sesar aktif dikemudian hari,” kata Ketua  Himpunan Ahli Konstruksi Indonesia (HAKI) wilayah Malang Raya itu.

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement