REPUBLIKA.CO.ID, DOHA -- Kapten timnas Prancis Hugo Lloris menegaskan striker Kylian Mbappe tidak mempedulikan pembicaraan publik tentang dirinya berhadapan melawan Kyle Walker.
"Dia fokus pada tujuannya dan tampak sangat bahagia, seperti yang dia lakukan sejak turnamen dimulai," kata Lloris menegaskan dikutip Goal, Sabtu (10/12/2022).
Pembicaraan tentang kedua pemain menyeruak menjelang duel Prancis versus Inggris pada babak perempat final Piala Dunia 2022 pada, Ahad (11/12/2022) nanti WIB.
Adapun percakapan publik adalah tentang persaingan antara Mbappe kontra Kyle Walker dengan penyerang milik Paris Saint-Germain (PSG) itu bakal kesulitan melewati bek kanan Inggris.
"Dia mengabaikan pembicaraan tentangnya dan memilih untuk mempersiapkan diri dengan sangat baik," sambung Lloris.
Mbappe menjadi mesin gol Les Bleus pada Piala Dunia kali ini. Total ia sudah mencetak lima gol sekaligus memimpin klasemen daftar pencetak gol terbanyak.
Menariknya mengacu dalam statistik kedua pertemuan antara pemain. Mbappe dan Walker dari Manchester City telah saling berhadapan tiga kali di level klub, dengan bek asal Inggris itu memenangkan dua pertandingan tersebut.
Di sisi lain, pelatih Didier Deschamps mendukung Mbappe untuk bersinar melawan the Three Lions pun percaya pesepak bola 23 tahun bisa menjadi pembeda.
"Inggris akan bersiap untuk Mbappe, tapi dia dapat menentukan meski kami memiliki pemain lain."
Prancis lolos ke partai perempat final setelah mengalahkan Polandia dengan skor 3-1 pada babak 16 besar. Sedangkan Inggris memastikan tembus usai menghempaskan wakil Afrika Senegal tiga gol tanpa balas.