REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Sistem pendingin ruangan atau air conditioner (AC) merupakan salah satu komponen penting dalam suatu ruangan. Sebab, AC berperan dalam menjaga kualitas udara yang juga dituntut untuk bisa bekerja dengan efisien.
Engineer IAQ Solution Panasonic, Erpan mengatakan, hal itu pun mendorong Panasonic untuk menghadirkan sebuah sistem komprehensif yang disebut dengan Complete Air Management System (CAMS). Sistem ini merupakan gabungan dari sejumlah produk Panasonic yang terintegrasi dalam suatu ruangan tertentu untuk menghadirkan tata udara yang optimal serta efisien.
"Salah satu kunci kinerja dalam CAMS adalah adanya teknologi artificial intelligence atau AI. Selain dibekali oleh AI, IAQ remote controller juga dibekali dengan sejumlah sensor sehingga mampu mengetahui kondisi riil dari suatu ruangan," kata Erpan di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat beberapa waktu lalu.
Sejumlah sensor itu adalah sensor kelembaban, sensor temperatur, sensor karbon dioksida dan sensor particulate matter (PM). Data dari sensor itu diolah oleh AI untuk menghasilkan suatu algoritme yang pas.
"Dengan begitu, CAMS bisa membuat ruangan jadi sehat dan nyaman dengan lebih cepat tapi dengan konsumsi daya yang lebih irit hingga 70 persen," kata Erpan.
Sistem yang ditawarkan dengan harga mulai dari sekitar Rp 15 juta ini diklaim jadi sistem yang sangat proper untuk diterapkan dalam smart home. Karena, selain menghadirkan teknologi yang sehat dan hijau.
Selain itu, CAMS juga menawarkan kepraktisan lewat pengaturan yang bisa dilakukan lewat jarak jauh dengan gawai berkat sistem berbasis cloud
Melihat pertumbuhan kebutuhan akan smart home, Panasonic pun menghadirkan sebuah sebuah smart city bernama SAVASA yang dikembangkan oleh PT PanaHome Deltamas Indonesia. Kawasan hunian yang terletak di Deltamas, Cikarang ini pun jadi kawasan pertama yang hunianya telah dibekali dengan CAMS.
General Manager PT Panasonic Homes Gobel Indonesia, Irfansjah Handisatya mengatakan, SAVASA jadi hunian cerdas karena selain dibekali dengan CAMS sebagai standar, SAVASA juga dibekali dengan smart security system (one gate system) dan beam sensor dan home network system.
CAMS dalam SAVASA diterapkan di bagian ruang tamu. Hal itu dilakukan mengingat saat penghuni usai bepergian ruangan pertama yang dimasuki adalah bagian ruang tamu. Tapi, jika penghuni juga ingin menerapkan CAMS di ruang tidur, maka hal itu juga bisa diwujudkan lewat special request.