Selasa 03 Jan 2023 21:47 WIB

Psikolog Ingatkan Ayah atau Ibu Dampingi Anak Saat Main di Luar Rumah

Psikolog minta pastikan salah satu orang tua tetap mengasuh anak di luar rumah.

Psikolog minta pastikan salah satu orang tua tetap mengasuh anak di luar rumah.
Foto: www.pixabay.com
Psikolog minta pastikan salah satu orang tua tetap mengasuh anak di luar rumah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Psikolog Dr Rose Mini Agoes Salim, M.Psi, mendorong orang tua agar tetap mendampingi anak bila anak sedang bermain di luar rumah. "Kalau dia (anak) main di luar rumah, pastikan salah satu orang tua atau yang bertanggung jawab mengasuh, ada yang di luar rumah," kata Rose Mini Agoes Salim, di Jakarta, Selasa (3/1/2023).

Pendampingan ini penting karena menurut Rose Mini Agoes Salim, masih ada orang tua yang lalai dalam mengawasi anak. "Orang tua pikir ini anak ada di sekitar rumah, dia (anak) akan tahu kapan dia masuk (ke rumah). Padahal itu (anggapan) salah, apalagi anak main di luar rumah," katanya.

Baca Juga

Menurut psikolog yang karib disapa Romi itu, orang tua harus ekstra waspada dalam memantau keberadaan anak, terlebih karena maraknya kasus penculikan anak. Selain itu, orang tua juga harus mengajari anak untuk membiasakan diri meminta izin atau memberitahu orang tua sebelum melakukan sesuatu, termasuk bila hendak pergi bersama seseorang.

"Kita bilang (ke anak) kalau melakukan apa-apa harus minta izin dulu, kalau mau pergi minta izin ke orang tua. Izin mau kemana, mau melakukan apa, sama siapa, bahkan mau memasukkan sesuatu ke dalam mulut atau apa tidak boleh semaunya, harus izin ke orang tua," kata Ketua Program Studi Terapan Fakultas Psikologi Universitas Indonesia ini.

Kemudian pihaknya juga mendorong orang tua agar membekali anak tentang identitas dirinya dan keluarganya. "Sehingga anak tahu siapa namanya, siapa nama bapaknya, siapa nama ibunya. Kalau bisa, dia bisa hafal alamat rumah, itu akan lebih baik," kata Romi.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement