Selasa 28 May 2024 09:42 WIB

China Tegaskan Komitmen ke Negara Kepulauan Soal Konservasi Air

China sangat mementingkan kerja sama internasional di bidang konservasi air.

Red: Fuji Pratiwi
Air (ilustrasi)
Foto: www.freepik.com
Air (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BEIJING -- Pemerintah China mendukung deklarasi yang dihasilkan dari World Water Forum Ke-10 di Nusa Dua Bali. Khususnya dalam kerja sama dengan negara-negara kepulauan termasuk Indonesia dalam konservasi air dan pengelolaan air bersih.

"Pemerintah China sangat mementingkan kerja sama internasional di bidang konservasi air. Kami berkomitmen untuk bekerja sama dengan negara-negara kepulauan dan pulau-pulau kecil, termasuk Indonesia, untuk bersama-sama mengatasi tantangan perubahan iklim," kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Mao Ning saat menyampaikan keterangan kepada media di Beijing, China, kemarin.

Baca Juga

World Water Forum Ke-10 yang digelar di Nusa Dua, Bali, pada 18–25 Mei 2024 membahas konservasi air, air bersih dan sanitasi, ketahanan pangan dan energi, serta mitigasi bencana alam. Sebanyak 244 sesi pembahasan terkait air digelar serta menghasilkan deklarasi tingkat menteri yang berhasil disahkan dalam forum tersebut.

"Dalam beberapa tahun terakhir, kejadian cuaca ekstrem sering terjadi di seluruh dunia, dan banjir serta kekeringan menjadi lebih kompleks dan tidak dapat diprediksi," tambah Mao Ning.