Rabu 05 Jun 2024 17:06 WIB

CTI-CFF Ajak Masyarakat Jaga Wilayah Pesisir 

Indonesia dan lima negara bekerja sama mempertahankan sumber daya laut dan pesisir.

Red: Satria K Yudha
Warga melintas di sekitar tumpukan sampah di Pantai Cibutun Loji, Desa Sangrawayang, Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (11/5/2024).
Foto: ANTARA FOTO/Henry Purba
Warga melintas di sekitar tumpukan sampah di Pantai Cibutun Loji, Desa Sangrawayang, Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (11/5/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, MANADO -- Lembaga Coral Triangle Initiative on Coral Reefs, Fisheries, and Food Security (CTI-CFF) mengungkapkan daerah pesisir pantai terancam sampah dan polusi. Oleh karena itu, butuh upaya bersama untuk menyelamatkan wilayah pesisir. 

"Hari ini kita berkumpul bukan hanya menikmati pemandangan indah di pantai, tapi kita juga menyuarakan upaya perlindungannya," kata Direktur Eksekutif Frank Keith Griffin melalui penerjemah pada acara bersih-bersih pantai dalam rangka Coral Triangle Day 2024 di Boulevard Dua Pantai Karangria Manado, Sulawesi Utara (Sulut), Selasa (5/6/2024). 

Baca Juga

Frank menyebutkan sampah yang akan diangkat bisa berasal dari beberapa tempat, semisal orang membuang sampah dan kemudian berakhir di pesisir atau pantai.

"Dengan aksi bersih-bersih pantai, kita telah mengambil sikap dan menunjukkan sikap kita terhadap laut dan makhluk yang ada di dalamnya," sebut Frank.