Kamis 20 Jun 2024 09:58 WIB

Semakin Banyak Perusahaan Klaim Miliki Rencana Transisi Iklim

Rencana transisi iklim agar bisa beralih ke nol emisi.

Rep: Lintar Satria/Reuters/ Red: Indira Rezkisari
Menjaga suhu Bumi agar tidak melampaui batas itu sangat penting untuk menghindari dampak terburuk perubahan iklim.
Foto: www.freepik.com
Menjaga suhu Bumi agar tidak melampaui batas itu sangat penting untuk menghindari dampak terburuk perubahan iklim.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Lembaga pelacak data non-profit Carbon Disclosure Project (CDP) mengatakan semakin banyak perusahaan yang mengatakan mereka menyesuaikan rencana dengan tujuan iklim paling ambisius. Tapi tidak banyak investor yang mendapatkan cukup informasi untuk memeriksa klaim-klaim tersebut.

CDP mengatakan hanya satu dari empat perusahaan yang memberikan data ke mereka atau totalnya 5.906 perusahaan. Perusahaan-perusahaan itu mengaku memiliki rencana untuk menyesuaikan upaya menahan suhu bumi tidak lebih dari 1,5 derajat Celsius dari masa pra-industri.

Baca Juga

"Dengan hampir bertambah 50 persen lebih perusahaan yang melaporkan ke CDP memiliki rencana transisi iklim pada tahun 2023, bukti data untuk melihat komitmen menjadi alat yang sangat penting bagi perusahaan untuk membangun kepercayaan pemangku kepentingan pasar," kata CEO CDP Sherry Madera dalam pernyataannya, dikutip Kamis (20/6/2024).

Menjaga suhu Bumi agar tidak melampaui batas itu sangat penting untuk menghindari dampak terburuk perubahan iklim. Bulan Desember lalu PBB mengatakan dunia berada dalam jalur suhu bumi mencapai 2,9 derajat Celsius.