Senin 07 Oct 2024 14:47 WIB

Mayoritas Warga Kazakhstan Dukung Pembangunan PLTN

Tingkat partisipasi pemilih di tempat pemungutan suara mencapai 67,3 persen.

Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir/PLTN (ilustrasi)
Foto: EPA/Laurent Dubrule
Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir/PLTN (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, ASTANA -- Hampir 70 persen warga Kazakhstan yang ikut serta dalam referendum memilih mendukung pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) pertama di negara itu. Hal tersebut terungkap dalam hasil akhir jajak pendapat yang dilakukan oleh Institut Penelitian Kompleks Astana pada Ahad (6/10/2024).

Sebanyak 69,8 persen dari pemilih yang disurvei menyatakan bahwa mereka mendukung pembangunan PLTN, sementara 30,2 persen lainnya menyatakan menolak.

Tingkat partisipasi pemilih di tempat pemungutan suara mencapai 67,3 persen pada saat survei dilakukan.

Survei ini menggunakan metode exit poll di 189 tempat pemungutan suara di seluruh Kazakhstan dengan melibatkan 283.519 pemilih. Tingkat kesalahan sosiologisnya sekitar 1,5 persen.

Referendum tentang apakah Kazakhstan, yang merupakan produsen uranium terbesar di dunia, seharusnya membangun pembangkit listrik tenaga nuklir sendiri diadakan pada Minggu.

Pada Juni 2022, Kementerian Energi Kazakhstan menyatakan niatnya untuk membangun pembangkit listrik tersebut di pesisir Danau Balkhash di Desa Ulken, di wilayah tenggara negara itu.

 

 

sumber : Antara/Sputnik-OANA
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement