Jumat 28 Mar 2025 16:34 WIB

Libur Lebaran, Ragunan Targetkan 600 Ribu Pengunjung

Pihak Ragunan akan mengadakan edukasi pemberian makan untuk satwa.

Pengunjung melihat hewan jerapah di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta, Kamis (26/12/2024). Pada masa libur Natal dan Tahun Baru 2024-2025, jumlah pengunjung Taman Margasatwa Ragunan mengalami peningkatan hingga 40 persen, berdasarkan data dari Pusat Informasi per hari Kamis (26/12) pukul 12.00 jumlah pengunjung mencapai 21.000 dan diprediksi terus mengalami peningkatan hingga akhir tahun. Taman Margasatwa Ragunan menjadi salah satu destinasi favorit di Jakarta dengan harga tiket Rp4.000 untuk dewasa dan Rp3.000 untuk anak-anak.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Pengunjung melihat hewan jerapah di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta, Kamis (26/12/2024). Pada masa libur Natal dan Tahun Baru 2024-2025, jumlah pengunjung Taman Margasatwa Ragunan mengalami peningkatan hingga 40 persen, berdasarkan data dari Pusat Informasi per hari Kamis (26/12) pukul 12.00 jumlah pengunjung mencapai 21.000 dan diprediksi terus mengalami peningkatan hingga akhir tahun. Taman Margasatwa Ragunan menjadi salah satu destinasi favorit di Jakarta dengan harga tiket Rp4.000 untuk dewasa dan Rp3.000 untuk anak-anak.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Pengelola Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, membidik sebanyak 600.000 pengunjung pada libur Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah mengingat tingginya momentum selama liburan.

"Tahun 2025 ini kami menargetkan pengunjung Idul Fitri sebanyak 600.000," kata Kepala UP Taman Margasatwa Ragunan, Endah Rumiyati di Jakarta, Jumat (28/3/2025).

Baca Juga

Endah memasang target itu berkaca pada 2024 lalu saat Taman Margasatwa Ragunan selalu dipadati oleh pengunjung. Tercatat data pengunjung Idul Fitri tahun 2024 selama sepuluh hari mencapai 573.079 orang pengunjung.

"Persiapan dengan berkoordinasi secara internal dan eksternal sudah dilakukan yakni menyiapkan tema Idul Fitri 'Bersama Satwa Tebar Cinta Raih Keberkahan'," kata dia.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Taman Margasatwa Ragunan (@ragunanzoo)

Dia menjelaskan makna dari tema tersebut, yakni menyayangi satwa demi mendapatkan keberkahan dalam hidup. Untuk menambah daya tarik pengunjung, Taman  Margasatwa Ragunan mengadakan edukasi mengenai satwa dan pemberian makan (feeding time) kepada satwa.

"Satwa-satwa yang akan diatraksikan yakni orangutan, komodo, burung pelikan, Gajah Sumatera, buaya muara, ular sanca, jerapah dan harimau benggala," katanya.

Kegiatan Ini berlangsung mulai 1-13 April setiap hari selama masa liburan Idul Fitri 1446 Hijriah. Pelayanan untuk pengunjung dilaksanakan pada hari kedua Idul Fitri ( H+1). Sedangkan hari pertama (Hari H) Idul Fitri, Ragunan ditutup untuk pengunjung.

Hal ini diatur dalam Pergub Nomor 63 Tahun 2018 terkait Optimalisasi Kegiatan dan Penanganan Pengunjung di Tempat-Tempat Wisata Pada Hari-Hari Tertentu.

Pihaknya menyiapkan lahan parkir tambahan di areal dalam sebanyak 20 titik parkir mobil yang dapat menampung mobil sebanyak 5.500 mobil, dan untuk motor dapat menampung kendaraan sekitar 20.000.

Kemudian, juga dikerahkan sekitar 863 personel yang terdiri dari ASN sebanyak 123 orang, PJLP (567) dan 173 tenaga tambahan (insidentil).

Untuk pengamanan selain dari kekuatan petugas internal juga diperkuat dengan bantuan dari TNI, Polri dan unsur terkait lainnya.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

The Best Mobile Banking

1 of 2
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement