Selasa 01 Jun 2010 02:18 WIB

MarkPlus Inc dkk Anugerahi Telkom ''Greatest Brand of Decade''

Rep: Cepi Setiadi/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--PT. Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) terpilih sebagai penerima anugerah Editor’s Choice dan Netizen’s Choice untuk katagori Corporate Brand dalam penobatan ”Greatest Brand of Decade”. Telkom dipilih oleh MarkPlus Inc bekerjasama dan Komunitas Marketeers berkat keberhasilannya mempertahankan keunggulannya di tengah-tengah kompetisi kiat mengetat.

Penganugerahan tersebut diberikan kepada brand-brand yang dinilai dihormati sebagai brand besar yang terbukti mampu bertahan dan berkesinambungan. Vice President Public and Marketing Communication Telkom, Eddy Kurnia mengatakan, terpilihnya Telkom sebagai ”Greatest Brand of Decade” mencerminkan usaha dan kinerja Telkom selama ini.

"Di tengah-tengah persaingan industri telekomunikasi yang cenderung semakin keras, Telkom masih bisa menunjukan kinerja yang baik,'' kata Eddy dalam siaran persnya, Senin (31/5). Eddy menambahkan, Telkom akan terus menjadikan strategi perusahaan yang bermoto ‘strengthen the core and grow new wave’ sebagai acuan menjaga kesinambungan dan meningkatkan performansi bisnis Telkom ke depan.

''Upaya untuk mempertahankan keunggulan Telkom di seluruh produk dan layanan pada akhirnya berhasil meningkatkan performansi persaingan usaha yang semakin ketat,''kata Eddy. Eddy pun mengucapkan terima kasih atas kepercayaan MarkPlus Inc, Netizen dan juga komunitas Marketers yang telah memilih Telkom sebagai Greatest Brand of Decade”.

Eddy menambahkan, alasan panitia memilih Telkom sebagai sebagai ”Greatest Brand of Decade” berdasarkan tiga kriteria. Pertama,Telkom sudah ada sejak tahun 2000, dan tetap langgeng sampai penghujung tahun 2009. Kedua, Telkom menyimpan cerita bisnis fenomenal di tengah dekade 2000-2009. Dan ketiga Telkom memiliki reputasi sebagai pionir gagasan dan pemikiran atau pemimpin pasar yang tidak mudah untuk digoyahkan, di industri, sepanjang kurun waktu 2000-2009.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement