Selasa 29 Jun 2010 06:55 WIB

Akbar Tanjung Hadiri Peringatan 40 Hari Wafatnya Ibu Ainun

Rep: M Ikhsan Shiddieqy / Red: Endro Yuwanto
Ainun Habibie
Ainun Habibie

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Politisi Senior Partai Golkar yang juga mantan Ketua DPR, Akbar Tanjung, turut menghadiri acara pengajian dan pembacaan doa tahlil bagi almarhum mantan Ibu Negara Hasri Ainun Habibie. Acara itu dilaksanakan di kediaman BJ Habibie di kawasan Patra Kuningan. Selain Akbar, hadir pula mantan Menteri Negara BUMN Sugiharto.

Acara pengajian dan doa tahlil bagi Ibu Ainun itu dihadiri oleh ratusan jamaah dari berbagai kelompok pengajian di sekitar kediaman BJ Habibie. Mengenakan pakaian serba putih, para jamaah ini sudah memadati kediaman mantan Presiden RI ketiga ini sejak pukul 17.00 WIB. Padahal, pengajian baru dimulai setelah shalat Maghrib.

Sejumlah pejabat yang turut hadir dalam pengajian itu adalah cendikiawan muslim Quraish Shihab, Presidium Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Azyumardi Azra, mantan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Anwar Nasution dan Pejabat Sementara Gubernur Bank Indonesia Darmin Nasution. BJ Habibie didampingi putranya, Irfan Habibie.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement