REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Ketua Umum Partai Amanat Nasional Hatta Rajasa marah dan kecewa kepada anggota DPR dari Fraksi PAN yang memiliki tingkat kepatuhan terendah dalam menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN). Hanya 43,48 persen politisi PAN yang menyerahkan LHKPN kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Saya terus terang saja marah dan kecewa. Saya sudah perintahkan untuk segera melengkapi itu," kata Hatta di Istana Negara, Rabu (14/7). Perintah itu sudah disampaikan Hatta kepada semua jajarannya di DPR agar segera menyerahkan LHKPN karena hal itu merupakan kewajiban.
Ketika ditanya mengapa politisi PAN memiliki tingkat kepatuhan rendah, Hatta menjawab, kader PAN di DPR yang belum menyerahkan LHKPN itu merupakan kader yang pertama kali berada di parlemen. "Mereka semua orang baru. Yang sudah itu yang lama semua. Politisi PAN itu 80 persen orang baru semua," kata Hatta.