Selasa 10 Aug 2010 19:41 WIB

Budi Laksono dan Onno W Purbo Terima Penghargaan dari AJI

Rep: Esthi Maharani/ Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Penghargaan Udin dan Tasrif Award dari Aliansi Jurnlis Independen (AJI) kembali diberikan kepada dua jurnalis Indonesia, Selasa (10/8). Udin award diberikan kepada individu atau kelompok jurnalis yang menjadi korban kekerasan karena menjalankan pekerjaan atau memperjuangkan hak-haknya sebagai jurnalis.

Perhargaan ini diberikan sebagai bentuk penghormatan almarhum Fuad Muhammad Syafrudin, wartawan Harian Bernas, Yogyakarta yang meninggal setelah dianiaya sekelompok preman yan diduga suruhan seorang pejabat pada 1996.

Untuk tahun ini, penghargaan Udin award diberikan kepada seorang jurnalis yang mengalami kekerasan nonfisik berupa tekanan dari manajemen perusahaan media hingga pemecatannya sebagai jurnalis. Maka, AJI memberikan penghargaan kepada Budi Laksono, mantan wartawan Harian Suara Pembaruan yang dipecat setelah mendirikan dan memimpin serikat pekerja di perusahaannya.

Sedangkan Tasrif award memiliki karakteristik yang berbeda. Sebab, penghargaan ini terilhami oleh perjuangan dan dedikasi Suwardi Tasrif, seorang jurnalis cum advokat yang juga dikenal sebagai Bapak Kode Etik Jurnalistik Indonesia.

Kali ini, penghargaan Tasrif award diberikan kepada seorang tokoh yang telah melakukan hal-hal luar biasa dalam membuka akses publik terhadap informasi. Maka, tokoh teknologi informasi Onno W Purbo mendapatkan penghargaan ini. Hasil kerja tokoh itu terbukti memberdayakan publik terutama kelas bawah dengan membuka akses mereka terhadap informasi melalui sarana telekomunikasi yang murah.

Selama bertahun-tahun, tokoh ini mengembangkan sarana telekomunikasi berbasis internet yang khusus dirancang untuk kalangan warga miskin, seperti program VoIP Rakyat dan RT/RW Net.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement