REPUBLIKA.CO.ID,Nerazzurri melengkapi gelar dengan penghargaan terbaik yang didapat para pemainnya.Ujung tombak Inter Milan Diego Milito terpilih menjadi pemain terbaik Eropa yang diumumkan saat drawing Liga Champions di Monte Carlo, Monaco.
Striker asal Argentina ini mencetak gol penting bagi Inter ketika merebut treble pada musim 2009/10 lalu, termasuk dua golnya ke gawang Bayern Muenchen saat final Liga Champions.
Dengan terpilihnya Milito, maka pesepakbola asal Amerika Latin telah mendominasi anugerah terbaik. Hanya Cristiano Ronaldo yang mampu menembus dominasi tersebut ketika terpilih pada tahun 2008.
Selain sebagai pemain terbaik, Milito juga terpilih sebagai striker terbaik musim 2009/10. Sukses Milito ini juga diikuti rekan satu timnya. Untuk pemain terbaik di masing-masing posisi, Inter berhasil sapu bersih.
Untuk kategori kiper terbaik, penghargaan jatuh kepada Julio Cesar. Di sektor belakang, pemain terbaik diberikan kepada Maicon. Sementara Wesley Sneijder dipilih menjadi gelandang terbaik.
Wesley Sneijder terpilih sebagai gelandang terbaik Piala Champions musim lalu. Pesepakbola kelahiran Utrecht, Belanda ini merebut gelar juara bersama timnya Inter Milan.
Sneijder dipilih 16 pelatih yang timnya lolos babak penyisihan grup di kejuaraan sepak bola antar tim Eropa tersebut. Sneijder sangat senang dengan gelar tersebut dan bermain dengan Inter Milan. Sneijder yang pengantin baru ini juga mengucapkan terima kasih kepada istrinya, Yolanthe.