Kamis 23 Sep 2010 02:54 WIB

Pemuda Muslim Dunia akan Gelar Konferensi di Indonesia

Rep: Erdy Nasrul/ Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--World Assembly of Muslim Youth (WAMY) atau Liga Pemuda Muslim Dunia akan menggelar konferensi internasional ke-11 di Jakarta. Konferensi yang akan berlangsung di Jakarta Convention Center, 2-4 Oktober ini, rencananya akan dibuka oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Konferensi empat tahunan ini mengambil topik 'Pemuda dan Tanggung Jawab Sosial' dan akan dihadiri oleh sekitar 700 cendekiawan Muslim dan ahli filantropi dari 30 negara.

Direktur WAMY Indonesia Ustadz Aang Suwandy mengatakan, sejumlah tokoh Islam dunia dari dalam dan luar negeri diperkirakan hadir, antara lain: Syekh Yusuf al-Qaradhawi (Ketua Dewan Islam Eropa), Dr Mahathir Muhammad (Mantan Perdana Menteri Malaysia), dan Syekh Abdul Majid az-Zindani (Ketua Komite I’jaz Ilmi al-Qur’an).

Syekh Salman Audah (dai dan cendekiawan Muslim terkemuka), Amr Khalid (dai dan penulis terkemu), Dr Zakir Naik (dai dan cendekiawan Muslim terkemuka), dan Isham Bashir (mantan Menteri Agama dan Wakaf Sudan) juga akan hadir. Tidak ketinggalan, Hidayat Nurwahid (mantan Ketua MPR RI), dan Ketua WAMY Pusat yang juga Menteri Agama dan Wakaf Arab Saudi, Syekh Shalih Alu Syaikh, juga dipastikan mendatangi acara itu.

''Kita harus mendorong perubahan dan peningkatan peran pemuda Muslim dunia,” terang Suwandy saat dihubungi, Rabu (22/9). Tak hanya itu, acara ini juga akan meningkatkan citra dan diplomasi Indonesia di dunia internasional. ”Ini bukti bahwa Indonesia sangat diperhitungkan di dunia Islam,” kata Suwandy lagi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement