Sabtu 13 Nov 2010 05:45 WIB

Yah, Van Der Vaart Mudah Lelah

Van der Vaart
Van der Vaart

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON--Arsitek Tottenham Hotspur, Harry Redknapp, meminta Rafael Van der Vaart untuk segera meningkatkan kondisi fisiknya jika ingin tampil rutin di timnya.  Redknapp menilai kondisi fisik Van Der Vaart tak cukup mumpuni untuk bisa mengimbangi sepak bola Inggris.

"Van der Vaart adalah pemain yang fantastis, tapi ia kadang kehabisan tenaga di sejumlah kesempatan," kata Redknapp kepada Daily Mail, Jumat (12/11).

"Ia harus bisa lebih fit dan beradaptasi untuk bisa bermain selama 90 menit di Liga Primer Inggris. Seperti saat melawan Sunderland, ia kelelahan dan kontribusinya menghilang di babak kedua," tandas Redknapp.

Van der Vaart pun diminta mengikuti program latihan khusus untuk meningkatkan kondisi fisiknya. Namun efeknya diperkirakan baru akan muncul beberapa minggu ke depan.

sumber : goal.com
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement