Jumat 17 Dec 2010 03:39 WIB

Sakit, Penyimpan Fiktif Uang Gayus Tak Hadiri Sidang

Rep: c31/ Red: Siwi Tri Puji B

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Slamet Yuwono, salah seorang Kuasa Hukum Andi Kosasih, mengatakan kemungkinan kliennya tidak dapat hadir saat sidang pembacaan vonis di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (16/12). "Pak Andi sakit, kami sudah melayangkan surat pemberitahuan kepada Jaksa, belum tahu apakah sudah diteruskan ke Majelis Hakim," kata Slamet saat dihubungi Republika, melalui telpon, Kamis (16/12).

Andi Kosasih diadili atas keterlibatan dirinya dalam kerjasama fiktif dengan Gayus Halomoan Tambunan. Andi diminta untuk mengakui uang Rp 28 miliar yang tersimpan di rekening Gayus sebagai miliknya. Tujuannya agar uang itu tidak diblokir penyidik.

Agenda sidang kali ini adalah, pembacaan vonis Andi Kosasih. Sebelumnya, ia dituntut 10 tahun hukuman penjara dan denda sebanyak enam Miliar oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) PN Jaksel.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement