Senin 20 Dec 2010 11:11 WIB

Pelatih Filipina: Indonesia dan Penontonnya Luar Biasa

Simon McMenemy, pelatih timnas Filipina
Foto: submitlist
Simon McMenemy, pelatih timnas Filipina

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Pelatih Filipina, Simon McMenemy, tidak menyesali timnya kalah dalam babak semi final Piala AFF, Ahad (19/12). Menurut dia, pemain Filipina bermain sangat apik.

Ia mengatakan, Indonesia adalah lawan yang hebat. Apalagi ada bantuan moril dari 80 ribu penonton di Stadion Gelora Bung Karno.

"Kami juga punya lawan yang hebat. Kami bermain disaksikan penonton yang luar biasa. Ini pengalaman luar biasa," katanya.

 

McMenemy sukses menyulap tim Filipina yang tadinya di kawasan Asia Tenggara merupakan salah satu tim terlemah. Dalam Piala AFF kali ini, di babak penyisihan, Filipina mampu menang 2-0 lawan Vietnam, dan menahan imban 0-0 Singapura.

Publik Filipina menegaskan tim nasional mereka boleh saja kalah, tapi mereka tidak tertunduk lesu. McMenemy dianggap sebagai tokoh yang bisa mengubah sepak bola di Filipina.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement