REPUBLIKA.CO.ID, Ibu Negara Prancis Carla Bruni-Sarkozy menerima pernghargaan pertamanya di dalam negeri sebagai selebriti yang paling menjengkelkan. Demikian terungkap dalam polling yang dilakukan VSD mingguan Prancis, Kamis (30/12).
Sebanyak 1713 responden ditanyai secara online tentang siapa selibriti, olahragawan dan politisi yang paling difavoriti. Sebanyak 52 persen dalam semua umur menilai Carla Bruni-Sarkozy mengganggu, 61 persen diantaranya kisaran umur 25-31 tahun.
Model paruh waktu, penyanyi dan aktris ini memimpin paket selebriti tikus yang ada di mana-mana, yang didalamnya termasuk aktor kawakan Alain Delon, Gerard Depardieu dan novelis kontroversial Michel Houellebecq. Bagaimanpun juga, tidak selalu hanya kabar buruk yang didengar tentang Carla Bruni. Setidaknya dia masih merupakan selebriti yang menjengkelkan di Prancis, dan tidak termasuk orang yang menjengkelkan di Prancis.
Kehormatan selanjutnya tertuju kepada mantan kandidat presiden Segolene Royal, dimana 73 persen memilihnya. Ibu negara juga dapat menegakkan kepalanya tinggi-tinggi di Elysee Palace. Suaminya Presiden Nicolas Sarkozy menempati posisi keempat di antara sesama politisi. sekitar 63% responden menilai Sarkozy sangat mengganggu.