Ahad 09 Jan 2011 07:05 WIB

Elfa Seciora Berpulang dalam Musik Keabadian

Elfa Secioria
Elfa Secioria

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Elfa Seciora meninggal dunia Sabtu (8/12) pukul 17.00 di Rumah Sakit Cempaka Putih. Elfa pergi dalam musik keabadian. Jenazah maestro musik Indonesia itu akan di semayamkan di rumah duka di Kemang Pratama.

Elfa Secioria Hasbullah lahir di Garut, Jawa Barat pada 20 Februari 1959. Bersama Elfa's Singer dan Elfa's Music School, komposer yang akrab dipanggil Bang Eel itu meraih banyak penghargaan di tingkat internasional.

Berbagai ucapan duka dari sesama rekan musisi muncul di twitter. "Kita kehilangan musisi besar, Elfa Secioria. Semoga Elfa menemukan 'musik' yang lebih indah di sisi Allah. Selamat jalan, sahabat.."

Lita Zein, satu di antara anak didik Elfa, menyebut,"Elfas singers sangat kehilangan seorang guru yang luar biasa hebat. Abang we love u so much. Rest In Peace Abang Elfa Secioria."

"Kalau bukan karena om Elfa, sekarang saya tidak akan berada di dunia musik Indonesia. Telah meninggal guru, mentor, musisi jenius, inspirator, om Elfa Secioria. Too shocked. Words fail me," tutur Sherina. "Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un," ujar Indra Lesmana.

"What u done to me. Was really amazing, Bang Elfa. Ur such a teacher, a friend, a parent.. For me. Innalillahhiii.. Ya Allahhh.. Mohon doanya semua, untuk alm. Elfa Secioria,"  tutur Andien.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement