REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Penyidik Polri mendalami adanya kaitan antara John Jerome Grice dengan petugas imigrasi dalam menerbitkan paspor Gayus dengan nama Sony Laksono. John Jerome merupakan sindikat yang menjadi otak pembuatan paspor Gayus.
"Sejauh ini belum ditemukan adanya hubungan antara John Jerome dengan petugas Imigrasi," papar Kepala Bagian Penerangan Umum Polri, Kombes Pol Boy Rafli Amar di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (18/1).
Ia menambahkan, penyidikan masalah paspor asli tapi palsu (aspal) itu, akan dilakukan baik dari pihak Kantor Imigrasi Jakarta Timur maupun pihak imigrasi di Bandara Soekarno Hatta. Pendalaman juga dilakukan di lapangan dengan kerjasama Ditjen Pajak untuk mendapatkan fakta-fakta yang akurat.
Apabila dalam proses pendalaman, terdapat perbuatan melanggar hukum, akan langsung diproses. "Artinya begini, akan diliat pengeluaran paspor Gayus itu ada unsur kesengajaan atau tidak. Jika mengetahui akan dijadikan tersangka," pungkasnya.
Sebelumnya Gayus menggunakan paspor dengan nama Sony Laksono dengan jasa calo. Gayus mengenal Arie Nur Irawan melalui Agus dan mengenal John Jerome Grice melalui Joko. John Jerome menyatakan kesanggupannya untuk membuat paspor Gayus.