Rabu 19 Jan 2011 13:13 WIB
Timnas U23

Sebelum Gabung Pelatnas Timnas, David Laly Ingin Bungkam Persija

Riedl dalam seleksi Timnas U-23
Foto: antara
Riedl dalam seleksi Timnas U-23

REPUBLIKA.CO.ID,JAYAPURA -- Persipura Jayapura akan kehilanggan David Laly yang akan mengikuti pelatnas timnas U23 Indonesia pra-Olimpiade 2012 mulai Senin (24/1). Namun, sebelum gabung timnas u23, pelatih Jacksen F Tiago akan menurunkan David saat Persipura menjamu Persija Jakarta pada Kamis (20/1) besok.

Jacksen semakin percaya diri dengan punggawa mudanya setelah selama empat hari mengikuti seleksi timnas di Jakarta. Bahkan, David Senin (17/1) lalu diturunkan saat Persipura membantai PSPS Pekanbaru 4-1. Dia saat itu turun menggantikan Immanuel Wangai pada menit ke-83.

Seperti dikutip situs resmi Persipura Jayapura, Jacksen mengaku puas dengan penampilan David meski hanya bermain selama tujuh menit terakhir. David yang selama ini tenggelam di bawah bayang-bayang Zah Rahan itu mampu menjalankan kepercayaan Jacksen.

Apakah ini berarti Jacksen akan menurunkan kembali David saat menjamu Persija Jakarta besok? Mantan pelatih Persebaya Surabaya tersebut belum memberikan jawaban. Namun, dia selama ini cukup puas dengan kinerja David.

"Ada hal positif yang pemain dapatkan selama mengikuti seleksi timnas. Ya, paling tidak mental mereka terpacu dengan kesempatan mengikuti seleksi timnas", kata Jacksen.

Menurut Jacksen, itulah hal positif yang didapat Persipura Jayapura dengan pemanggilan pemain mudanya masuk seleksi timnas u23. Mereka tidak hanya ditempa secara mental. Tapi, ada ilmu yang juga bisa dipetik selama mengikuti pelatihan.

"Anda tahu saat persiapan lalu, kami juga memfokuskan bagaimana meningkatkan kemampuan tim terutama pemain muda dan hasil yang kami lakukan sudah dibuktikan dengan pemanggilan mereka,'' tutup Jacksen.

sumber : persipurajayapura.com
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement