Sabtu 05 Feb 2011 06:16 WIB

Kecelakaan Jet di Irak, Tujuh Tewas

REPUBLIKA.CO.ID,SULAIMANIYAH--Sebuah pesawat jet kecil dalam perjalanan ke ibukota Turki, Ankara, jatuh segera setelah berangkat Jumat dari Sulaimaiyah, Irak utara, menewaskan tujuh orang. "Pesawat itu terbakar sesaat setelah berangkat," Hadi Amar, seorang pejabat di bandara itu, 270Km di utara Baghdad, mengatakan pada AFP.

"Pesawat itu memutar untuk berupaya kembali ke bandara tapi jatuh pada sekitar pukul 17.50 waktu setempat (pukul 14.50 GMT) ketika pesawat itu berusaha untuk mendarat," jelasnya, menambahkan bahwa tujuh orang telah tewas.

Mereka yang tewas adalah awak jet itu tiga orang ditambah seorang warga Libanon dan tiga warga Irak yang dipekerjakan oleh, atau menanggung bersama penerbangan tersebut, kata operator telpon genggam Irak Asiacell, yang berkantor di Sulaimaniyah, kota terbesar kedua di Kurdistan Irak.

Di antara mereka yang tewas adalah Bassel Rahim, seorang pemegang saham di Asiacell, dan saudara laki-laki Rand Rahim, duta besar pertama Irak untuk Washington setelah serangan pimpinan Amerika Serikat 2003 yang menggulingkan presiden Saddam Hussein.

sumber : antara/AFP
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement