Sabtu 26 Feb 2011 18:21 WIB

Jet Israel Gempur Kamp Jihas Islam di Gaza

REPUBLIKA.CO.ID,KOTA GAZA--Pesawat-pesawat tempur Israel membom kamp-kamp latihan kelompok Jihad Islam di Jalur Gaza, Sabtu psgi, kata sumber-sumber Palestina dan militer Israel. Tidak ada korban dilaporkan.

Jet-jet itu menghantam dua lokasi, satu di kota Khan Yunis di selatan dan satu lagi dekat Nusserat di tengah wilayah yang dikuasai Hamas itu, kata para pejabat keamanan. Militer Israel mengatakan pesawatnya "mentargetkan sejumlah lokasi menanggapi serangan roket baru-baru ini ke Israel."

Jihad Islam selalu menolak menghentikan serangan terhadap Israel yang disepakati dengan para penguasa Hamas di Gaza dan kelompok-kelompok gerilyawan lainnya. Serangan-serangan udara itu dilakukan setelah ketegangan meningkat di sepanjang perbatasan Israel-Gaza pekan ini menyusul bentrokan-bentrokan dan serangan roket ke kota Beersheba Israel yang menghantam sebuah rumah tetapi tidak menimbulkan korban.

Ini adalah serangan roket pertama ke kota Israel sejak serangan Israel ke Jalur Gaza Deswmber 2008=Januari 2009 dan memicu Perdana Menteri Benjamin Netanyahu memperingatkan para pejuang di wilayah itu tidak "menguji" negara Yahudi itu.

sumber : antara/AFP
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement