REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Persipura Jayapura sementara unggul 2-1 dari East Bengal di babak pertama penyisihan Grup H Piala AFC di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Rabu. Pertandingan seharusnya dimulai pukul 15.30 WIB, tetapi diundur karena hujan deras disertai badai di kawasan Senayan. Pertandingan baru dapat dilaksanakan mulai pukul 17.00 WIB. Pertandingan pun diawali dengan mengheningkan cipta untuk korban tragedi tsunami di Jepang.
Kedua tim mencoba membuka permainan dengan beberapa kali mencoba menembus pertahanan lawan. Pelatih Persipura Jaksen F.Tiago menempatkan Boaz Salossa dan Titus Bonai di lini depan.
Menit ke-15, Persipura berhasil mencetak gol pertama lewat tendangan Titus Bonai setelah mendapat umpan silang dari Boaz. Selang tiga menit kemudian, Boaz berhasil menggetarkan gawang East Bengal menyusul kegagalan kiper Sandip Nandy menahan tendangan keras Boaz dari sayap kiri.
Menit 21, East Bengal memperkecil skor 1-2 lewat tendangan Ozbey Tolgay setelah terjadi kemelut di depan gawang Persipura. Zah Rahan nyaris memperbesar skor untuk Persipura. Namun, tendangannya hanya mengenai mistar gawang. Kedudukan tidak berubah hingga turun minum.
Susunan pemain:
-Persipura: Yoo Jae Hoon (kiper), Boaz Salossa (kapten), Stevie Bonsapia, Zah Rahan, Imanuel Wanggai, Ian Kabes, Gerangld Pangkali, Hamka Hamzah, Titus Bonai, Victor Igbonefo, Bio Paulin.
Pelatih: Jacksen F Tiago.
-East Bengal: Sandip Nandy (kiper), Ravinder Singh, Thokchom Singh, Reisangmi Vashum, Hossain Mehtab, Gurwinder Singh, Orji Ikechukwu, Ozbey Tolgay, Robin Singh, Dey Saumik (kapten).
Pelatih: Morgan Trevor James
-Wasit: Vo Minh Tri (Vietnam)