Sabtu 19 Mar 2011 21:37 WIB

Takut Terpapar Radiasi, Korsel Tarik Tim Penyelamat dari Sendai

REPUBLIKA.CO.ID,SENDAI--Pemerintah Korea Selatan menarik semua anggota tim penyelamatnya yang dikirim ke Jepang yang dihantam gempa keluar dari kota Sendai yang hancur karena khawatir kemungkinan mereka terpapar radiasi, kata seorang pejabat senior pemerintah Sabtu.

"Beberapa anggota tim yang masih berada di Sendai dipindahkan ke Niigata, di mana tim yang lebih besar berada," kata pejabat itu. "Mereka akan bergabung dengan tim besar besoknya."

Seoul memindahkan sekitar dua pertiga dari timnya yang beranggotakan 107 petugas penyelamat dari Sendai di pantai timur ke kota pesisir barat Jepang Niigata pada Jumat, pada saat terdapat resiko berbahaya kontaminasi radioaktif di wilayah pantai timur. Sebanyak 31 anggota tiba di Niigata pada sekitar pukul 15:00 waktu setempat, kata pejabat itu menambahkan.

Seorang pejabat kementerian luar negeri mencatat bahwa penarikan mundur itu bukan semata-mata berdasarkan ancaman kebocoran radiasi dari pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) di Fukushima, sekitar 250 kilometer di timur laut ibu kota Tokyo.

"Kami pindahkan tim penyelamat ke Niigata karena misi pertolongan kami di Sendai telah selesai," kata seorang pejabat dari kementerian luar negeri di Seoul. "Mereka akan ditempatkan di Niigata dan jadwal misi-misi penyelamatan selanjutnya bersama dengan pemerintah Jepang."

Pada saat kekhawatiran-kekhawatiran potensi bencana nuklir di PLTN semakin dalam,

pemerintah Korea Selatan juga menyerukan warganya yang berada di Jepang untuk berpindah ke tempat yang lebih jauh dari PLTN No.1 Fukushima.

Tingkat radiasi sekitar fasilitas itu telah meningkat signifikan setelah serangkaian ledakan menghantam PLTN sebagai akibat gempa bumi dahsyat 11 Maret, yang kemudian disusuli tsunami.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement