Selasa 22 Mar 2011 10:37 WIB

14 Wajib Pajak yang Ditangani Gayus Diungkap Siang Ini

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Stevy Maradona
Gayus Tambunan
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Gayus Tambunan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA- Rencananya, Polri dan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) akan melakukan jumpa pers terkait 14 perusahaan wajib pajak yang pernah ditangani langsung oleh Gayus Tambunan pada hari ini (22/3). Jumpa pers tersebut akan merilis tentang hasil penelitian dan penyelidikan terhadap dokumen 14 perusahaan tersebut yang ditangani sekitar 2,5 bulan.

“Akan ada penyampaian resmi antara Kementerian Keuangan dengan tim khusus dari Bareskrim Polri (mengenai 14 perusahaan WP Gayus), besok (hari ini- red),” kata Kabareskrim Polri, Komjen Ito Sumardi.

Ia menambahkan tim gabungan dari Kepolisian, BPK (Badan Pemeriksa Keuangan), BPKP (Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan), PPNS (Penyidik Pengawai Negeri Sipil) Ditjen Pajak dan KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) serta PPATK (Pusat Pelaporan Analisis Transaksi Keuangan) telah memeriksa 14 dari 19 wajib pajak yang disusutkan penyidik Polri. Sebelumnya, lima perusahaan telah dilimpahkan kepada PPNS Ditjen Pajak.

Dalam rilis tersebut, akan dipaparkan hasil penanganan tim gabungan selama 2,5 bulan. “Humas akan menjelaskan lengkap dari penanganan selama 2,5 bulan yang dilakukan Polri dan tim gabungan tentang apa yang sudah kita lakukan,” tegasnya.

Sebelumnya, penyidik Polri menerima dokumen dari 151 perusahaan wajib pajak yang pernah ditangani Gayus Tambunan saat masih menjabat sebagai penelaah keberatan dan banding di Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak. Kemudian jumlah tersebut difokuskan menjadi 44 perusahaan berdasarkan penanganan Gayus secara langsung.

 Jumlah itu kembali diciutkan kembali dari 44 perusahaan menjadi hanya 19 perusahaan. Penyusutan tersebut didasarkan pada perusahaan yang memenangkan keberatan di pengadilan pajak yang berakibat pada kerugian negara. Dokumen lima dari 19 perusahaan tersebut telah diserahkan penanganannya kepada PPNS Ditjen Pajak.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement